Doa Apa yang Harus Dibaca Saat Sholat Tahajud?

Doa Apa yang Harus Dibaca Saat Sholat Tahajud?

--

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Mau berdoa setelah shalat Tahajud namun belum mengerti doanya, disini kami akan memberikan sedikit penjelasan, panduan lengkap doa shalat Tahajud.

Untuk itu, berikut lantunan doa shalat tahajud yang mustajab lengkap dengan artinya.

BACA JUGA:Ini 7 Manfaat Sholat Tahajud 40 Hari, Bisa Dapatkan Kemuliaan Lho

Doa Salat Tahajud yang Mustajab

Dilansir dari situs NU Online Jabar, ini bunyi doa sholat tahajud yang sesuai dengan anjuran Rasulullah SAW:

‎اَللهُمَّ رَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ قَيِّمُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ مَلِكُ السَّمَوَاتِ واْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ نُوْرُ السَّمَوَاتِ وَاْلاَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ اَنْتَ الْحَقُّ وَوَعْدُكَ الْحَقُّ وَلِقَاءُكَ حَقٌّ وَقَوْلُكَ حَقٌّ وَالْجَنَّةُ حَقٌّ وَالنَّارُ حَقٌّ وَالنَّبِيُّوْنَ حَقٌّ وَمُحَمَّدٌ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ حَقٌّ وَالسَّاعَةُ حَقٌّ. اَللهُمَّ لَكَ اَسْلَمْتُ وَبِكَ اَمَنْتُ وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ وَاِلَيْكَ اَنَبْتُ وَبِكَ خَاصَمْتُ وَاِلَيْكَ حَاكَمْتُ فَاغْفِرْلِيْ مَاقَدَّمْتُ وَمَا اَخَّرْتُ وَمَا اَسْرَرْتُ وَمَا اَعْلَنْتُ وَمَا اَنْتَ اَعْلَمُ بِهِ مِنِّيْ. اَنْتَ الْمُقَدِّمُ وَاَنْتَ الْمُؤَخِّرُ لاَاِلَهَ اِلاَّ اَنْتَ. وَلاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ اِلاَّ بِاللهِ

BACA JUGA:Muhammadiyah Tetapkan 28 Juni Sebagai Idul Adha 1444 H, Pemerintah Masih Dibahas

Allâhumma rabbana lakal hamdu. Anta qayyimus samâwâti wal ardhi wa man fî hinna. Wa lakal hamdu anta malikus samâwâti wal ardhi wa man fî hinna. Wa lakal hamdu anta nûrus samâwâti wal ardhi wa man fî hinna. Wa lakal hamdu antal haq. Wa wa'dukal haq. Wa liqâ'uka haq. Wa qauluka haq. Wal jannatu haq. Wan nâru haq. Wan nabiyyûna haq. Wa Muhammadun shallallâhu alaihi wasallama haq. Was sâ'atu haq.

Allâhumma laka aslamtu. Wa bika âmantu. Wa alaika tawakkaltu. Wa ilaika anabtu. Wa bika khâshamtu. Wa ilaika hâkamtu. Fagfirlî mâ qaddamtu, wa mâ akhkhartu, wa mâ asrartu, wa mâ a'lantu, wa mâ anta a'lamu bihi minnî. Antal muqaddimu wa antal mu'akhkhiru. Lâ ilâha illâ anta. Wa lâ haula, wa lâ quwwata illâ billâh.

BACA JUGA:Awas Jangan Salah Beli, Ini Kriteria Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam

Artinya: 

Ya Allah, Tuhan kami, segala puji bagi-Mu, Engkau penegak langit, bumi, dan makhluk di dalamnya. Segala puji bagi-Mu, Engkau penguasa langit, bumi, dan makhluk di dalamnya. 

Segala puji bagi-Mu, Engkau cahaya langit, bumi, dan makhluk di dalamnya. Segala puji bagi-Mu, Engkau Maha Benar. Janji-Mu benar. 

Pertemuan dengan-Mu kelak itu benar. Firman-Mu benar adanya. Surga itu nyata. Neraka pun demikian. Para nabi itu benar. Demikian pula Nabi Muhammad SAW itu benar. Hari Kiamat itu benar.

BACA JUGA:Bolehkah Menyimpan Daging Kurban Lebih 3 Hari, Ini penjelasannya

Ya Tuhanku, hanya kepada-Mu aku berserah. Hanya kepada-Mu juga aku beriman. Kepada-Mu aku pasrah. Hanya kepada-Mu aku kembali. Karena-Mu aku rela bertikai. Hanya pada-Mu dasar putusanku. 

Karenanya ampuni dosaku yang telah lalu dan yang terkemudian, dosa yang kusembunyikan dan yang kunyatakan, dan dosa lain yang lebih Kau ketahui ketimbang aku. 

BACA JUGA:Tahukah Kamu, Saat Pemotongan Hewan Kurban Tidak Boleh Ngobrol apalagi merokok.!

Engkau Yang Maha Terdahulu dan Engkau Yang Maha Terkemudian. Tiada Tuhan selain Engkau. Tiada daya upaya dan kekuatan selain pertolongan Allah.

Sesungguhnya semua salat sunnah punya kekuatan untuk meninggikan derajat, namun salat tahajud sangat diistimewakan oleh Allah.

BACA JUGA:Kenalan Yuk!! Bruno Sapi Kurban Milik Presiden Jokowi di Provinsi Jambi

Hal ini sebagaimana difirmankan Allah dalam Al-Quran surat Al-Isra ayat 79 yang berbunyi:

‎وَمِنَ الَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهٖ نَافِلَةً لَّكَۖ عَسٰٓى اَنْ يَّبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَّحْمُوْدًا

Artinya: "Dan pada sebagian malam, lakukanlah salat tahajud sebagai suatu ibadah tambahan bagimu, mudah-mudahan Tuhanmu mengangkatmu ke tempat yang terpuji."

BACA JUGA:Cari Hewan Kurban? Ini Kisaran Harganya di Tebing Tinggi

Bacaan Doa Minta Rezeki Setelah Salat Tahajud

Adapun lantunan doa minta rezeki sebagai berikut:

‎اللَّهُمَّ اكْفِنِى بِحَلاَلِكَ عَنْ حَرَامِكَ وَأَغْنِنِى بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ

Allahumak-finii bi halaalika 'an haroomik, wa agh-niniy bi fadhlika 'amman siwaak

BACA JUGA:AWAS! Kepala dan Kulit Hewan Kurban Jangan Dijual, Begini Penjelasannya

Artinya: "Ya Allah cukupkanlah aku dengan yang halal dan jauhkanlah aku dari yang haram, dan cukupkanlah aku dengan karunia-Mu dari bergantung pada selain-Mu."

Keutamaan Salat Tahajud 

Dimuat dari buku Salat Tahajud dan Kebahagiaan oleh Abd Muqit dan The Power of Tahajud dari Dr Ahmad Sudirman Abbas, berikut keutamaan salat tahajud.

BACA JUGA:Pastikan Hewan Kurban Aman dari PMK

Orang yang melaksanakan salat tahajud akan diberi posisi paling terhormat dan dijauhkan dari nista.

1. Allah akan menjaganya dari bencana atau masalah yang akan datang.

2. Keinginan hamba-Nya akan dipenuhi cepat atau lambat.

3. Allah akan melimpahkan pengetahuan terhadap agama.

4. Taubatnya akan diterima.

5.  Harapan dan keinginan akan dikabulkan saat melakukan salat tahajud pada waktu sepertiga malam sebagaimana Allah berfirman:

 BACA JUGA:Arti Kata Gabut dan Bucin Beserta 4 Bahasa Gaul Lainnya

"Barang siapa yang menyeru-Ku, akan Aku perkenankan seruannya. Barang siapa yang meminta kepada-Ku, Aku perkenankan permintaannya. Dan barang siapa meminta ampunan kepada-Ku, Aku ampuni dia."

BACA JUGA:Tips Atau Cara Memilih Buah Durian yang Matang, Dijamin Lezat!

Semoga bermanfaat! (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: