Terungkap! Solusi Legalitas Pengeboran Minyak di Muba, Pemerintah Siapkan Perpres

Terungkap! Solusi Legalitas Pengeboran Minyak di Muba, Pemerintah Siapkan Perpres

Solusi Legalitas Pengeboran Minyak di Muba, Pemerintah Siapkan Perpres-DISWAY NETWORK-

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Penambangan minyak ilegal atau illegal drilling di Kabupaten Musi Banyuasin telah menjadi persoalan rumit yang menyentuh banyak aspek kehidupan masyarakat.

Meski penegakan hukum gencar dilakukan, hasilnya masih jauh dari harapan.

Aktivitas pengeboran dan pengolahan minyak tradisional, yang telah menjadi sumber utama perekonomian bagi ribuan masyarakat Muba, tetap berlanjut.

Bahkan, upaya penertiban yang dilakukan polisi kini tidak hanya berdampak pada lingkungan, tetapi juga pada kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat setempat.

BACA JUGA:Sumsel Melaju di Ajang IGA 2024! Inovasi Cerdas Pemprov Berpeluang Raih Penghargaan Bergengsi

BACA JUGA:Dukungan Penuh Kemenkumham Sumsel untuk Swasembada Pangan! Budidaya Lele Hingga Semangka Non-Biji di Lapas

Kapolres Muba AKBP Listiyono Dwi Nugroho SIK mengungkapkan bahwa meski penegakan hukum telah dilaksanakan, banyak pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang bergantung pada bisnis pengolahan minyak ilegal, merasa terhimpit.

“Pelaku UMKM di sana melayani warga yang mengelola minyak secara ilegal. Ini sangat mempengaruhi penghasilan mereka,” ujar AKBP Listiyono.

Ia juga menambahkan, tindakan ilegal ini berpotensi menurunkan lifting minyak Pertamina, serta berisiko terhadap keselamatan jiwa masyarakat yang terlibat.

Banyak warga yang tetap nekat menjalankan aktivitas ilegal ini karena keterbatasan lapangan pekerjaan yang ada.

BACA JUGA:Sumsel Siap Gelar Pilgub 2024, Pj Gubernur Elen Setiadi Tegaskan Komitmen Kawal Stabilitas!

BACA JUGA:ASN Bugar, Kinerja Optimal! Lomba Senam KORPRI Piala Gubernur Sumsel 2024 Resmi Dibuka di OPI Mall Jakabaring

Mereka hanya berusaha untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga mereka.

"Pemerintah seharusnya memberikan alternatif pekerjaan yang lebih aman bagi mereka," tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: