Siswa SMKN 1 EMPAT Lawang Ikuti Penyuluhan dari Binmas Polres Empat Lawang, Ini yang Dibahas
Binmas Polres Empat Lawang menjadi pembina upacara di SMK N 1 Empat Lawang.-Foto: Anita-REL
EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Empat Lawang mengikuti penyuluhan yang dilakukan oleh Binmas Polres Empat Lawang.
Pada saat penyuluhan Binmas Polres Empat Lawang menjadi pembina upacara di SMKN 1 Empat Lawang menyampaikan materi tentang kenakalan remaja.
Kepala Sekolah SMKN 1 Empat Lawang, Panyahuti melalui Nailah Nur Aziza selaku Ketua OSIS SMKN 1 Empat Lawang menjelaskan penyuluhan memang sudah menjadi program dari Binmas Polres Empat Lawang.
BACA JUGA:SMK N 1 Empat Lawang Gelar Rapat Persiapan Prakerin
"Ya, ini program dari Binmas Polres Empat Lawang yang rutin dilakukan di sekolah kita," kata Nailah.
Diceritakan oleh Nailah, Binmas Polres Empat Lawang menyampaikan penyuluhan tentang kenakalan remaja yang sering terjadi di masa-masa remaja.
Binmas juga menjelaskan resiko-resiko apabila kenakalan remaja itu dilakukan dan memberikan arahan kepada siswa siswi SMKN 1 Empat Lawang agar tidak melakukan kenakalan remaja tersebut.
"Contoh kenakalan remaja seperti berkelahi dan tawuran yang bisa beresiko luka dan memar pada tubuh bahkan bisa sampai meninggal atau masuk penjara apabila tidak dapat dihentikan.
BACA JUGA:SMKN 1 Empat Lawang Gelar Classmeeting
Seperti kasus-kasus yang sering kita lihat di dunia maya maupun dunia nyata," jelasnya.
Setelah menjadi pembina upacara, lanjut Nailah, Binmas Polres Empat Lawang melakukan razia ke kelas-kelas.
"Razia kalau ada yang bawa sajam dan di handphone ada konten dewasa," tutur Nailah.
Nailah berharap penyuluhan yang dilakukan oleh Binmas Polres Empat Lawang dapat membuat dirinya bersama siswa lainnya agar menjadi pribadi yang lebih baik dengan tidak melakukan kenakalan remaja.
BACA JUGA:SMKN 1 Empat Lawang Gelar LKS Angkatan 1
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: