Sekretaris Daerah Provinsi Sumsel Dorong Peningkatan Kematangan UKPBJ Kabupaten/Kota
Sekretaris Daerah Provinsi Sumsel, Ir. S. A. Supriono, menghadiri rapat teknis pendampingan peningkatan kematangan Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) kabupaten/kota se-Provinsi Sumsel yang berlangsung di Hotel Santika Radial Palembang. -Foto: Humas Pemprov Sumsel.-
PALEMBANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Sekretaris Daerah Provinsi Sumsel, Ir. S. A. Supriono, menghadiri rapat teknis pendampingan peningkatan kematangan Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) kabupaten/kota se-Provinsi Sumsel yang berlangsung di Hotel Santika Radial Palembang.
Kegiatan ini merupakan langkah dalam mendorong percepatan pencapaian Tingkat Kematangan UKPBJ Level 3 (Proaktif) pada UKPBJ kabupaten/kota se-Provinsi Sumsel.
Dalam rapat tersebut, Supriono menyampaikan apresiasi kepada Direktorat Pengembangan Profesi dan Kelembagaan LKPP RI yang telah memberikan waktu untuk memberikan pendampingan dan bimbingan guna peningkatan kematangan UKPBJ kabupaten/kota se-Provinsi Sumsel.
Ia juga mengharapkan agar semua peserta mengikuti kegiatan ini dengan serius dan berdiskusi aktif dengan para narasumber mengenai teknis dan upaya-upaya yang dilakukan untuk mencapai target Kematangan UKPBJ Level 3 (Proaktif).
BACA JUGA:Pj Bupati Terjun ke Sungai Musi
Dalam konteks implementasi barang dan jasa, pengajuan e-katalog diharapkan akan menjadi lebih mudah dengan kategori terdaftar dan barang yang dapat dimanfaatkan.
Langkah ini akan mempermudah penggolongan produk-produk dalam negeri ke dalam e-katalog.
Selain itu, kerjasama dengan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) juga dijajaki untuk mendukung pengadaan barang dan jasa.
Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa, Muzakkir, S.T., M.T., menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kematangan UKPBJ dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Sumsel.
Hal ini diharapkan dapat memperkuat pengelolaan kelembagaan UKPBJ dan meningkatkan kemampuan pengelolaan barang dan jasa yang unggul.
Direktur Pengembangan Profesi dan Kelembagaan, Hermawan, mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ini yang bertujuan meningkatkan status kematangan UKPBJ di seluruh Sumsel dan meningkatkan kematangan tata kelola pengadaan barang dan jasa, khususnya di Sumsel.
Terkait target, pada akhir tahun 2023, diharapkan Tingkat Kematangan UKPBJ Kabupaten/Kota se-Provinsi Sumatera Selatan sudah mencapai minimal Level 3 (Proaktif).
Saat ini, UKPBJ Kabupaten Musi Banyuasin dan Kota Palembang telah mencapai tingkat Kematangan Level 3 (Proaktif), dan mereka mendapat apresiasi atas pencapaiannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: