Bersinergi Awasi Klien Pamsyarakatan

Bersinergi Awasi Klien Pamsyarakatan

LAWASLIN : Bapas Lahat bersama Kasat Binmas dan Kapolsek PAS berfoto bersama disela kegiatan Lawaslin, Selasa (14/2/2023). Foto: Reri Alfian/REL.--

PAGARALAM, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Dalam rangka memperkuat pengawasan klien (Lawaslin) Pemasyarakatan, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Lahat bersinergi dengan aparat kepolisian Polsek PAGARALAM Selatan, Polres PAGARALAM.

Pada kesempatan, Selasa (14/2/2023), pihak Bapas Kelas II Lahat melakukan kunjungan ke Mapolsek Pagaralam Selatan dalam rangka pengawasan klien pemasyarakatan dalam hal ini pembinaan napi yang telah selesai menajalani masa hukuman. Atau menjalani proses asimilasi.

Kapolres Pagaralam, AKBP Erwin Irawan melalui Kapolsek Pagaralam Selatan, Ipda Akhirudin mengatakan, kunjungan giat Lawaslin ini menindaklanjuti kerja sama (MOU) Bapas Kelas II Lahat dengan Polres Pagaralam yang telah dilaksanakan tanggal 30 November 2022. 

BACA JUGA:Polres-Bapas Tandatangani Kesepakatan

“Hari ini, kita menerima kunjungan pihak Bapas Kelas II Lahat dalam rangka pengawasan terhadap klien pemasyarakatan yang ada di Wilkum Polres Pagaralam,” ucap dia didampingi Kasat Binmas Iptu Ramdani.

Jika Lawaslin ini kat dia, bertujuan untuk mengetahui kegiatan yang dilakukan oleh klien sekembalinya mereka kepada masyarakat. 

"Pengawasan juga dilaksanakan untuk mengevaluasi program bimbingan yang telah diberikan kepada klien pemasyarakatan," bebernya.

Tambah Ipda Akhirudin, pertemuan tersebut juga dihadiri 15 orang Klien Pemasyarakatan Bapas Kelas II Lahat. 

BACA JUGA:Polres Empat Lawang MoU dengan Bapas Lahat

Pihak Polres Pagaralam dalam hal ini Polsek Pagaralam Selatan akan turut mendukung pengawasan klien pemasyarakatan  yang dilakukan Bapas Kelas II Lahat.

“Melalui personel Bhabinkamtibmas, akan turut membantu pengawasan ditengah masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu, PK Madya Bapas Kelas II Lahat Firman Syahri mengatakan, jika klien pemasysrakatan di wilayah Polres Pagaralam tidaklah sedikit. 

“Untuk wilayah hukum Polsek Pagaralam Selatan saja ada 52 orang klien yang dalam pengawasan,” katanya.

BACA JUGA:Polsek Tebing Tinggi dan SMP Negeri 1 Tebing Tinggi Tandatangani MoU

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: