Segini Harga TBS Kelapa Sawit Sumsel Awal April Naik, Tertinggi Capai Rp 3.640,27/Kg

Segini Harga TBS Kelapa Sawit Sumsel Awal April Naik, Tertinggi Capai Rp 3.640,27/Kg:ist--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Tim penetapan harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit Provinsi Sumatera Selatan menetapkan harga TBS periode pertama April 2025 dengan angka tertinggi mencapai Rp 3.640,27 per kilogram.
Harga ini berlaku hingga 21 April 2025, khusus untuk pembelian dari kebun plasma dan petani mitra perusahaan.
Kepala Dinas Perkebunan Sumsel, Vivi Anggraini, S.STP, MSI melalui Kepala Bidang Pengelolaan dan Pemasaran Hasil, Ida, ST mengungkapkan bahwa kenaikan harga TBS ini didorong oleh meningkatnya harga Crude Palm Oil (CPO) di wilayah Sumsel.
"Harga CPO saat ini ditetapkan sebesar Rp 14.630,26 per kilogram, sedangkan harga inti sawit atau kernel mencapai Rp 13.108,65 per kilogram," jelas Ida pada Minggu (13/4).
BACA JUGA:Sekda Sumsel Buka Bimtek Petugas Haji Daerah 1446H/2025M, Tekankan Profesionalisme dan Akhlak
BACA JUGA:Seru! Debat PSU Empat Lawang, Dua Paslon Adu Gagasan, Simak Berikut Visi Misi Yang di Sampaikan
Dibandingkan dengan periode kedua bulan Maret lalu, harga TBS mengalami kenaikan sebesar Rp 30,33 per kilogram.
Pada akhir Maret, harga tertinggi TBS masih di angka Rp 3.619,94 per kilogram.
Selain itu, nilai cangkang kelapa sawit ditetapkan sebesar Rp 21,39 per kilogram, dan indeks K sebesar 91,31%.
Berikut rincian harga TBS kelapa sawit Sumsel periode pertama April 2025 berdasarkan usia tanaman:
Usia 3 tahun: Rp 3.061,12/kg
Usia 4 tahun: Rp 3.156,42/kg
Usia 5 tahun: Rp 3.292,79/kg
Usia 6 tahun: Rp 3.327,68/kg
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: