Hyundai Palisade XRT Resmi Diluncurkan, Rp 1,21 Miliar Jadi Mahar!

Hyundai Palisade XRT Resmi Diluncurkan, Rp 1,21 Miliar Jadi Mahar!

Hyundai Palisade XRT.--

Keamanan penumpang menjadi prioritas utama di Palisade XRT. Hyundai membekali mobil ini dengan berbagai fitur keselamatan canggih seperti Forward Collision-Avoidance Assist (FCA), Blind Spot Collision Warning (BCW), Blind Spot View Monitor (BVW), Surround View Monitor (SVM), Lane Keeping Assist (LKA) & Lane Following Assist (LFA), serta Driver Attention Warning (DAW).

BACA JUGA:Jorge Martin Rebut Pole Position di Kualifikasi MotoGP Italia 2024, Marc Marquez Start dari Posisi Keempat

Fitur-fitur ini dirancang untuk memberikan perlindungan maksimal dan mengurangi risiko kecelakaan.

Kemampuan berkendara Palisade XRT juga didukung oleh fitur Manual Speed Limit Assist (MSLA) untuk mengatur batas kecepatan kendaraan dan Smart Cruise Control (SCC) w/Stop and Go untuk menjaga jarak aman dengan kendaraan di depan.

Fitur Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA), High Beam Assist, dan Safe Exit Assist (SEA) semakin menambah rasa aman saat berkendara.

BACA JUGA:SpaceX Siap Bawa Koneksi Satelit ke Ponsel, Ilmuwan Peringatkan Bahaya Bagi Astronomi Radio

Palisade XRT menggunakan mesin turbo 2.2 liter CRDI in-line empat silinder yang menghasilkan tenaga 200 PS dan torsi 440 Nm.

Tenaga tersebut disalurkan ke roda melalui transmisi otomatis delapan-percepatan.

Mobil ini juga dilengkapi dengan berbagai mode berkendara seperti Comfort, Eco, Sport, dan Smart yang memungkinkan pengemudi menyesuaikan gaya berkendara sesuai kebutuhan.

BACA JUGA:SpaceX Siap Bawa Koneksi Satelit ke Ponsel, Ilmuwan Peringatkan Bahaya Bagi Astronomi Radio

Hyundai Palisade XRT hadir dalam dua pilihan varian, yaitu Signature 2WD yang dibanderol Rp 1,07 miliar dan Signature AWD seharga Rp 1,21 miliar.

Harga tersebut berstatus on the road Jakarta dan sudah termasuk garansi dasar hingga 3+1 tahun, garansi suku cadang hingga 3 tahun, dan garansi perawatan hingga 5 tahun. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: