Infinix Luncurkan Note 40 Series 5G, Ponsel Canggih dengan Teknologi Terbaru
Infinix Note 40 5G.--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Infinix baru saja meluncurkan varian 5G dari Note 40 Series dengan merilis Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G.
Kedua ponsel ini menawarkan harga dan spesifikasi yang menarik.
Meskipun memiliki nama yang sama, varian 5G dari Note 40 Series ini memiliki perbedaan utama dalam system on a chip (SoC) yang digunakan.
Jika varian 4G menggunakan SoC MediaTek Helio G99, varian 5G-nya menggunakan SoC yang lebih canggih, yaitu Dimensity 7020 5G.
BACA JUGA:Spesifikasi Realme C65 Terbaru, Beli di Blibli Sekarang Juga!
Tetap mempertahankan fitur khasnya, Infinix menyematkan All-Round FastCharge 2.0 dan chip manajemen daya Cheetah X1 pada kedua varian ini.
Note 40 Pro mendukung daya maksimal 45W, sementara Note 40 Pro+ mendukung daya maksimal 100W. Keduanya juga mendukung Wireless MagCharge 20W.
Menanggapi peluncuran ini, Sergio Ticoalu, Head of Marketing Infinix Indonesia, menyatakan, "Sambil terus memenuhi permintaan tinggi untuk seri 4G, kami juga merespons kebutuhan konsumen akan varian 5G yang telah diluncurkan secara global dan kini hadir di Indonesia."
BACA JUGA:Jumlah Penerima PKH Menurun di Kabupaten Empat Lawang Begini Umgkapan Kabid Dinsos
"Hadirnya Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G memberikan lebih banyak pilihan bagi konsumen Infinix sesuai preferensi spesifikasi dengan pengalaman performance dengan baterai dan fast charging untuk bermain game, dan keseluruhan entertainment, yang pastinya tetap paling kompetitif di segmennya secara harga," jelasnya.
Dengan proses produksi chip TSMC N6 (kelas 6nm), Dimensity 7020 menawarkan efisiensi tinggi dalam penggunaan daya, sehingga memperpanjang durabilitas baterai.
Performanya juga didukung oleh MediaTek HyperEngine 5.0 Lite, yang menjanjikan pengalaman gaming yang superior.
BACA JUGA:Menelusuri Misteri Rumah Hantu Belanda di Palembang
Note 40 Pro 5G dilengkapi dengan RAM 8GB, sementara Note 40 Pro+ 5G sudah ditenagai oleh RAM 12GB. Kedua ponsel ini juga memiliki storage internal sebesar 256GB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: