Sri Mulyani Ungkap Rencana Makan Siang Gratis: "Belum Ada Pembahasan Detail"

Sri Mulyani Ungkap Rencana Makan Siang Gratis:

Sri Mulyani Ungkap Rencana Makan Siang Gratis: "Belum Ada Pembahasan Detail"-ist/net-

Sri Mulyani Ungkap Rencana Makan Siang Gratis: "Belum Ada Pembahasan Detail"

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Menteri Keuangan Sri Mulyani telah menegaskan bahwa pemerintah belum secara detail membahas program makan siang gratis ala Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Pernyataan ini disampaikan dalam rapat dengan Komisi XI DPR RI yang meminta klarifikasi mengenai program tersebut.

Dalam rapat tersebut, Sri Mulyani menjelaskan bahwa pada rapat kabinet bersama Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu, yang dibahas hanya kerangka besar untuk Rancangan Kerja Pemerintah (RKP) 2025.

BACA JUGA:Analisis Gaji Sri Mulyani dan Anak Buahnya: Merangkap 30 Jabatan dan Penghasilan Fantastis dari Jabatan Ganda

Tidak ada pembahasan detail mengenai program makan siang gratis.

"Tentang makan siang gratis kami tak jawab karena di APBN kita belum ada. Di 2024 kan tidak ada. Kalau ini adalah untuk pemerintah baru, bapak ibu juga paham siklus APBN," ujarnya.

Sri Mulyani menekankan bahwa pihaknya akan menunggu hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk membahas secara detail.

Pembahasan tersebut juga akan dilakukan bersama dengan tim pemerintahan baru.

BACA JUGA:Pencairan THR dan Gaji ke-13 PNS, TNI/Polri, serta Pensiunan Dimulai pada 22 Maret 2024, Benarkah

"Dalam konteks pemerintahan transisi, kami akan membantu untuk mendesain APBN transisi dengan etikanya kita komunikasi," tambahnya.

Terlebih lagi, Sri Mulyani menyampaikan bahwa pihaknya akan menyampaikan hal tersebut kepada DPR setelah pembahasan dilakukan pada bulan April nanti.

Presiden Jokowi dijadwalkan akan menyampaikan rencana APBN 2025, termasuk program makan siang gratis, melalui Nota Keuangan 2024 pada bulan Agustus mendatang.

Namun, pertanyaan muncul terkait sumber anggaran untuk membiayai program tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: