Reses Tahap I DPRD Provinsi Sumsel, Holda Berdialog Bersama Masyarakat Desa Baturaja Baru

Reses Tahap I DPRD Provinsi Sumsel, Holda Berdialog Bersama Masyarakat Desa Baturaja Baru

Foto bersama anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Ir Holda M.Si, bersama masyarakat Desa Baturaja Baru dalam acara reses tahap i anggota dewan provinsi. Foto: M Farrel/REL.--

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Mengawali awal tahun 2024, anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Ir Holda M.Si., melakukan kegiatan reses.

Reses tahap I dari anggota dewan provinsi Dapil 7 tersebut, dilakukan di Desa Baturaja Baru, pada Selasa, 30 Januari 2024.

Kedatangan Holda ini didampingi oleh sang suami, Herman Rusul, dan disambut meriah oleh Pemerintah Desa Baturaja Baru, perangkat desa serta masyarakat Desa Baturaja Baru.

Ketika diwawancarai, Holda mengatakan berterimakasih atas sambut antusiasme dari masyarakat.

BACA JUGA:Peluang Kerja Bikin Cepat Kaya di Arab Saudi: Begini Pengalaman Bekerja Orang Indonesia di Aramco

"Kami berterimakasih sambutan masyarakat yang sangat antusias. Alhamdulillah mereka semua bisa hadir di reses yang berlangsung dari tanggal 29 Januari hingga 5 Februari nanti," ujar Holda.

"Kami tadi mendengar penyampaian dari masyarakat terkait beberapa keluhan di Desa Baturaja Baru ini, yah seperti lampu penerangan jalan, jalan lingkar dan yang lain," tuturnya.

Terkait keluhan-keluhan itu, Holda sendiri akan membawa keluhan masyarakat ini untuk dibahas di rapat dewan provinsi nanti.

BACA JUGA:Mitos Orang Bunian Jambi, Makhluk Pendek Berkaki Terbalik Penghuni Gunung Kerinci

Salah satunya lampu penerangan jalan yang sesuai dengan slogan desa yakni Desa Baturaja Baru Bersinar.

"Yang kedua tadi ada jalan longsor, yang mana masyarakat meminta adanya tembok penahan yang sangat mereka perlukan agar tidak terjadi banjir. Kemudian seringnya terjadi banjir, ini akun menjadi masukan kami dan akan kami temukan solusinya sebagai anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan," terangnya.

Menariknya, reses anggota DPRD Provinsi Sumsel yang dilakukan di Desa Baturaja Baru bukan hanya dari Holda saja, melainkan ada salah satu dewan provinsi yang juga melakukan reses di Desa Baturaja Baru, hanya berbeda tempat saja.

BACA JUGA:Kisah Hebat TKW Cianjur di Arab Saudi: Digaji Puluhan Juta, Lupa Pulang Kampung

Terkait itu, Holda sendiri mengatakan dirinya tidak mengapa ada reses yang dilakukan oleh dua anggota DPR di Desa yang sama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: