ASIK NIH! di Musirawas Ada Tradisi Ningku"an, Bila Beruntung Bisa Auto Dapat Jodoh Mendadak

ASIK NIH! di Musirawas Ada Tradisi Ningku

Tradisi Ningku"an di Musi Rawas.--

MUSIRAWAS, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Berbagai macam tradisi dan budaya dimiliki daerah provinsi Sumatera Selatan.

Salah satunya yakni 'Ningkuk' atau sebuah tradisi bermain selendang dengan iringan irama musik yang dilakukan oleh para bujang dan gadis di Musi Rawas

Tradisi ini biasanya akan dilakukan di setiap ada warga yang hendak melangsungkan acara pernikahan. 

BACA JUGA:Peta Kota Saranjana Sudah Ada di Google Maps?, Yuk Cek Sekarang Juga! Begini Caranya

Ningkuk ini menjadi salah satu cara pertemuan bujang dengan gadis, bukan hanya teman dekat atau keluarga namun semua bujang dan gadis desa setempat. 

Bahkan tidak menutup kemungkinan dihadiri bujang ataupun gadis luar desa yang biasanya teman atau keluarga kedua mempelai tadi. 

Menariknya lagi, sebelum acara ningkuk biasanya bujang gadis yang menjadi tuan rumah menjemput bujang gadis setiap kampung. 

BACA JUGA:Kebakaran di Gandus Palembang Jam 10 Pagi, Diduga dari Api Kompor Ditinggal Pemiliknya

Asiknya beramai ramai, dengan membawa obor atau lampu strongking (petromak, red) keliling kampung, maklum zaman itu belum ada listrik masuk desa. 

Satu persatu bujang khusus nya gadis di jemput, bahkan sampai acara selesai gadis yang dijemput tadi diantar lagi ke rumah masing msing. 

Itulah budaya desa yang menarik, masih alami, masih memupuk kebersamaan, kekeluargaan dan tradisional sekali.

BACA JUGA:Semangat Luar Biasa Para Perempuan Inspirator dalam Mencegah Stunting

Asal bisa kumpul, bujang gadis di desa antusias sekali, tidak sibuk main hanphone seperti sekarang ini, namun bercengkrama, berbagi cerita, dan berpantun serta berbagi pengalaman memasak, linjangan dan basindo (dibahas nanti di lain artikel) . 

Kembali ke ningkukan tadi, acara dilaksanakan di rumah panggung sederhana paling balai panggung buatan sendiri hasil gotong royong warga, semua bujang dan gadis berkumpul biasanya dipisahkan tempat duduknya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: