LUAR BIASA!! Telan Biaya Rp420 Milyar Jembatan Emas Tercanggih Ini Bisa Buka Tutup

LUAR BIASA!! Telan Biaya Rp420 Milyar Jembatan Emas Tercanggih Ini Bisa Buka Tutup

Jembatan Emas Bangka Belitung (BABEL).-ISTIMEWA-

LUAR BIASA!! Telan Biaya Rp420 Milyar Jembatan Emas Tercanggih Ini Bisa Buka Tutup, Berikut Akses dan Fasilitasnya

BABEL, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Jika Anda berkunjung ke Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (BABEL), ada satu tempat yang wajib Anda kunjungi.

Tempat itu adalah Jembatan Emas, jembatan canggih yang bisa dibuka dan ditutup dengan teknologi modern.

Asal mula diberi nama Jembatan Emas bukanlah karena jembatan ini terbuat dari emas, melainkan karena untuk mengenang salah satu tokoh Bapak Pembangunan di Bangka yakni Gubernur Eko Maulana Ali-Syamsudin Basari (disingkat EMAS).

BACA JUGA:Jembatan Ampera: Simbol Sejarah yang Unik di Palembang

Beliau menjadi Gubernur Bangka Belitung pada periode 2007-2012 dan meninggal sebelum masa jabatannya berakhir. 

Kini, jembatan yang diresmikan oleh Presiden pada tahun 2017 silam sudah menjadi salah satu ikon Pulau Bangka ini ramai dikunjungi wisatawan baik lokal maupun wisatawan asing yang datang berkunjung ke Bangka. 

BACA JUGA:Dua Pelajar Boncengan Motor Senggolan, Oleng Menghantam Trotoar Jembatan Lalu Terpental, Nasibnya Kini?!

Jembatan ini memiliki keunikan, bisa dilihat dari segi fungsi jembatan ini dimana memakai teknologi bascule yang artinya bisa dibuka tutupnya saat ada kapal-kapal besar yang melintas di sekitar pelabuhan yang terletak tak jauh dari jembatan.

Hal Yang Bisa Dilakukan di Jembatan Emas

Selain sebagai jembatan penghubung antara Kabupaten Bangka dengan Kota Pangkalpinang, Jembatan Emas kini menjadi salah satu tujuan wisata

BACA JUGA:Wah!, Jembatan Bangka-Sumatera Batal Dibangun

Wisatawan yang datang ke jembatan ini biasanya akan berfoto dengan keindahan jembatan dan pemandangannya. Selain itu, saat malam datang wistawan bisa berburu kuliner di stan-stan yang ada di sekitar jembatan sembari menikmati indahnya lampu-lampu LED yang menyala cantik. 

Tak jauh dari jembatan, wisatawan juga bisa menikmati keindahan pantai-pantai yang ada di Bangka seperti Pantai Anyir, Pantai Pasir Padi dan PLTU Air Anyir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: