Pengendara Wajib Tahu, Gerbang Tol Prabumulih - Indralaya Ada di Sini

Pengendara Wajib Tahu, Gerbang Tol Prabumulih - Indralaya Ada di Sini

Ruas jalan tol Indralaya - Prabumulih. Foto: HKI--

PRABUMULIH, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Jalan Tol Simpang Indralaya-PRABUMULIH akan mulai difungsikan secara terbatas pada 15 April 2023 mendatang.

Itu berarti, para pemudik akan bisa melalui tol yang memiliki panjang 65 KM ini saat merayakan Idul Fitri 1444 Hijriyah nanti.

BACA JUGA:Tol Indralaya-Prabumuliih Dibuka 15 April, Siap Dilalui Pemudik

Namun sebelumnya, anda harus tahu dulu dimana letak gerbang tol Prabumulih – Indralaya ini berada?.

Jika anda dari arah Baturaja tentunya untuk menuju tol Prabumulih tidak perlu lagi masuk kota Prabumulih. Namun jika anda dari Lahat, bisa memanfaatkan jalan lingkar tugu nanas untuk menuju gerbang tol Prabumulih tersebut.

BACA JUGA:Mega Proyek Jalan Tol Trans Sumatera, Biaya hingga Progres Pengerjaannya

Diketahui, gerbang tol Prabumulih – Indralaya berada di desa Karangan kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT) atau beberapa kilometer dari pusat kota Prabumulih.

Nah, menjelang difungsikannya Jalan Tol Simpang Indralaya-Prabumulih, saat ini PT Hutama Karya (Persero) sedang mengebut pekerjaan untuk supaya Tol Simpang Indralaya-Prabumulih bisa dilalui jelang lebaran.

BACA JUGA:Herman Deru Minta Pembangunan Jalan Tol Indralaya-Prabumulih Makin Dikebut

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan PT Hutama Karya (Persero), Tjahjo Purnomo mengungkapkan, Jalan Tol Simpang Indralaya-Prabumulih yang mulai dikerjakan sejak Juli 2019 ini memiliki main road sepanjang 65 km. 

"Tol Simpang Indralaya-Prabumulih ini memiliki satu gerbang tol yang berada di kawasan Prabumulih," terangnya.

BACA JUGA:Akses Tol Lubuk Linggau - Bengkulu Tetap Tersambung

Selain itu, Tol Simpang Indralaya-Prabumulih ini juga memiliki dua simpang susun, 20 jembatan, dan dua rest area yang berada di sisi kiri dan kanan KM 56. Rest area yang dimiliki Tol Simpang Indralaya-Prabumulih ini bertipe A dengan berbagai fasilitas yang dimiliki.

"Pada beberapa area di Jalan Tol Simpang Indralaya-Prabumulih ini juga sudah dilakukan proses soil improvement. Kecepatan rencana pada tol ini yakni 100 km/jam," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: