PLN UID S2JB Ajak Masyarakat Manfaatkan Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen, Tinggal 3 Hari Lagi!

PLN UID S2JB Ajak Masyarakat Manfaatkan Promo Tambah Daya Diskon 50 Persen, Tinggal 3 Hari Lagi:ist--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu (UID S2JB) mengajak seluruh masyarakat untuk segera memanfaatkan program Promo Tambah Daya Listrik dengan diskon 50 persen yang akan berakhir pada 23 Mei 2025 atau tinggal Tiga hari lagi.
Promo ini hanya dapat diakses secara eksklusif melalui aplikasi PLN Mobile.
General Manager PLN UID S2JB, Adhi Herlambang, menyatakan bahwa promo ini merupakan bagian dari komitmen PLN dalam memberikan kemudahan dan nilai tambah bagi pelanggan.
“Kami mengajak seluruh pelanggan untuk tidak melewatkan kesempatan emas ini. Cukup dengan melakukan pembelian token atau pembayaran tagihan listrik lewat PLN Mobile, pelanggan akan otomatis mendapatkan voucher diskon 50% untuk tambah daya hingga 7.700 VA,” ujar Adhi.
Promo berlaku untuk semua golongan tarif pelanggan 1 fasa. Setelah melakukan transaksi di PLN Mobile, pelanggan akan langsung memperoleh voucher diskon yang bisa digunakan untuk proses tambah daya listrik.
BACA JUGA:Polres Lahat Tangkap Dua Pengedar Sabu di Jalur Batubara, 36 Paket Diamankan
BACA JUGA:Menuju Hari Komedi Nasional, Gubernur Sumsel Dukung Penuh Profesi Komedian
PLN juga memastikan bahwa proses tambah daya kini menjadi lebih mudah, cepat, dan hemat melalui platform digital PLN Mobile yang telah digunakan oleh jutaan pelanggan di seluruh Indonesia.
“Manfaatkan waktu yang tersisa untuk menikmati listrik yang lebih memadai dengan biaya yang jauh lebih ringan. Tinggal 5 hari lagi sebelum promo berakhir,” tambah Adhi.
Untuk informasi lebih lanjut, pelanggan dapat mengunduh aplikasi PLN Mobile melalui Google Play Store atau App Store, lalu mengikuti langkah-langkah yang tersedia di menu Event Promo Tambah Daya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: