Waka I DPRD Empat Lawang Gelar Buka Bersama, Dihadiri Cawabup Arifai

Waka I DPRD Empat Lawang Gelar Buka Bersama, Dihadiri Cawabup Arifai:dok/rel--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Empat Lawang, Saukani, menggelar acara buka puasa bersama di kediamannya yang berlangsung dengan penuh kehangatan dan kebersamaan.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah kader dan simpatisan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), serta calon Wakil Bupati Empat Lawang, Arifai.
Kehadiran Arifai dalam kesempatan tersebut disambut antusias oleh para peserta yang hadir.
Saukani menuturkan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang berbuka puasa, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat silaturahmi dan solidaritas menjelang Pilkada Kabupaten Empat Lawang 2024.
BACA JUGA:Hj Patimah Dilantik sebagai Ketua TP PKK Muba 2025-2030, Siap Berdayakan Masyarakat
BACA JUGA:Pemkab Empat Lawang dan TP-PKK Gelar Pengajian Ramadhan PJ Bupati Ajak Perbanyak Baca Al-Qur’an
"Buka bersama ini menjadi momentum penting bagi para kader dan simpatisan untuk memperkuat kebersamaan.
Kami ingin menciptakan sinergi yang solid guna menghadapi Pilkada 2024," ujar Saukani.
Selain menikmati hidangan berbuka, para peserta juga terlibat dalam diskusi ringan mengenai pembangunan daerah serta peran PDI-P dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat Empat Lawang.
"Pembangunan daerah adalah tanggung jawab kita bersama.
Saya optimis, dengan kebersamaan ini, kita bisa membawa perubahan positif untuk masyarakat Empat Lawang," kata Arifai dalam sambutannya.
BACA JUGA:Kejari Empat Lawang Gelar Sosialisasi Aplikasi Realtime Monitoring Dana Desa
BACA JUGA:Polres Muba Bagikan 100 Paket Takjil untuk Warga di Sekayu
Acara buka bersama ini diharapkan dapat memperkuat dukungan serta kekompakan di antara para kader dan simpatisan menjelang pesta demokrasi mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: