Xiaomi Luncurkan HyperOS 2.0, Bagaimana Cara Mengaktifkannya?

Xiaomi Luncurkan HyperOS 2.0, Bagaimana Cara Mengaktifkannya?

Bagaimana Cara Mengaktifkannya?-ist-

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.IDXiaomi kembali membuat gebrakan dengan meluncurkan pembaruan besar melalui HyperOS 2.0, yang dirancang untuk memudahkan pengguna dalam menghubungkan perangkat Xiaomi dengan perangkat Apple seperti iPhone, iPad, dan Mac. 

Pengumuman ini disampaikan melalui akun resmi Xiaomi HyperOS Announcement Master pada 1 November, mengungkapkan fitur HyperOS Interconnect yang memungkinkan produktivitas lintas platform secara mulus.

Menurut laporan Xiaomi Time pada Senin (4/11/2024), fitur ini memungkinkan pengguna Xiaomi berbagi file dengan cepat antara perangkat Xiaomi dan Apple. 

Selain itu, pengguna kini dapat melakukan screen mirroring ponsel Xiaomi ke Mac, sehingga pengguna dapat mengakses dan mengontrol ponsel Xiaomi mereka langsung dari Mac menggunakan input keyboard dan mouse.

BACA JUGA:Apple Berencana Bangun Pabrik di Indonesia, Imbas iPhone 16 Gagal Masuk Pasar RI?

BACA JUGA:Soundbar Simbadda CST 903 N: Hadirkan Hiburan Keluarga Lebih Elegan!

Fitur-Fitur Utama HyperOS 2.0 yang Terintegrasi dengan Apple

HyperOS 2.0 memperkenalkan beberapa fitur utama yang bertujuan untuk meningkatkan kenyamanan pengguna yang memiliki perangkat Xiaomi dan Apple. 

Berikut ini beberapa fitur unggulan HyperOS 2.0:

1. Transfer File Antara Perangkat Xiaomi dan Apple

BACA JUGA:Xiaomi Luncurkan Dispenser Sabun Imut dengan Daya Tahan Baterai hingga 180 Hari dan Efektivitas Antibakteri

BACA JUGA:Blender Anti Berisik Xiaomi Mijia P1: Solusi Canggih untuk Dapur Anda!

Kini pengguna dapat berbagi file antara ponsel Xiaomi dengan perangkat iPhone, iPad, dan Mac dengan mudah. 

Proses transfer data berlangsung cepat dan lancar, memudahkan kolaborasi dan akses dokumen penting.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: