Redmi K80 Pro Siap Guncang Pasar Smartphone, Performa Super Kencang di Kelasnya

Redmi K80 Pro Siap Guncang Pasar Smartphone, Performa Super Kencang di Kelasnya

Redmi K80 Pro Siap Guncang Pasar Smartphone, Performa Super Kencang di Kelasnya-ist-

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Xiaomi kembali beraksi dengan perangkat baru di lini Redmi, siap memanjakan penggemar teknologi dengan kehadiran Redmi K80 Pro yang digadang-gadang membawa performa unggul di kelasnya.

General Manager Redmi, Wang Teng, baru-baru ini merilis teaser resmi yang mengungkap beberapa spesifikasi menarik dari Redmi K80 Pro.

Dalam bocoran yang ia berikan, Wang Teng menyiratkan bahwa perangkat ini siap menyaingi kompetitor utamanya yang sayangnya tidak disebutkan secara langsung.

Namun, berdasarkan pengujian AnTuTu, Redmi K80 Pro berhasil mencetak skor fantastis, yakni 3.016.450 poin, jauh melampaui para pesaingnya yang hanya meraih skor 2.832.981 dan 2.738.065.

BACA JUGA:HP Mid-Range Terjangkau dengan Fitur Premium untuk Produktivitas dan Hiburan

BACA JUGA:HP Mirip Flagship Samsung, Harga Terjangkau

Rumor yang beredar menyebut bahwa Redmi K80 Pro akan diperkuat oleh Snapdragon 8 Elite SoC, sebuah chipset terbaru dari Qualcomm yang dikenal dengan performa tinggi untuk gaming dan multitasking.

Versi reguler dari seri ini kabarnya akan dibekali Snapdragon 8 Gen 3, menjadikannya pilihan menarik di kelas menengah premium.

Dengan spesifikasi tersebut, Redmi K80 Pro siap menjawab kebutuhan pengguna yang menginginkan smartphone berkinerja tinggi namun tetap memiliki harga terjangkau.

Wang Teng bahkan mengisyaratkan bahwa perangkat ini akan dibanderol lebih murah dibandingkan dengan OnePlus 13 yang dijual seharga USD 630 atau sekitar Rp 9,7 juta.

BACA JUGA:HP Murah Rasa Mahal! Itel S25 dan Itel S25 Ultra Cek Spesifikasinya

BACA JUGA:Rekomendasi HP 5G Termurah November 2024, Nikmati Kecepatan Internet Tinggi dengan Harga Terjangkau

Meskipun demikian, harga Redmi K80 Pro diperkirakan akan sedikit lebih tinggi dari pendahulunya, Redmi K70 Pro, yang dirilis dengan harga USD 460 atau Rp 7,1 juta.

Kenaikan harga ini tak terhindarkan, seiring dengan peningkatan biaya produksi chipset.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: