Apakah Nomor Rekening DANA Sama dengan Nomor HP? Ini Penjelasannya

Apakah Nomor Rekening DANA Sama dengan Nomor HP? Ini Penjelasannya

Apakah Nomor Rekening DANA Sama dengan Nomor HP? Ini -ISTIMEWA-

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Bagi pengguna e-wallet DANA, pertanyaan seputar apakah nomor rekening DANA sama dengan nomor handphone sering muncul. 

Jawabannya cukup sederhana: ya, nomor handphone yang digunakan saat registrasi di DANA sekaligus berfungsi sebagai nomor rekening. 

Hal ini berlaku secara otomatis saat pengguna mendaftarkan nomor tersebut ke platform e-wallet.

Pada dasarnya, DANA memanfaatkan nomor handphone sebagai identifikasi akun. 

BACA JUGA:Irene Aldana Alami Luka Parah, Kalah dari Norma Dumont di Noche UFC

BACA JUGA:Dispenda Empat Lawang Targetkan PAD 2024 dari Pajak Sebesar Rp 40 Miliar

Sama halnya dengan nomor rekening pada perbankan konvensional, nomor ini akan digunakan untuk berbagai transaksi seperti transfer uang dan pengisian saldo. 

Prosesnya cukup mudah, di mana nomor handphone pengguna dikombinasikan dengan kode virtual account (VA) dari bank saat diperlukan.

Cara Melihat Nomor DANA untuk Pengisian Saldo

Pengguna DANA tidak perlu khawatir soal mengingat nomor rekening tambahan, karena nomor DANA selalu sama dengan nomor handphone yang teregistrasi. 

BACA JUGA:Lecco, Permata Tersembunyi di Danau Como yang Patut Anda Kunjungi

BACA JUGA:Petualangan Ekstrem Duncan Roberts di Loch Ness: Rasa Takut dan Misteri yang Tak Terlupakan

Namun, jika pengguna ingin memastikan nomor VA untuk pengisian saldo, berikut langkah-langkah yang bisa diikuti:

  • Buka aplikasi DANA di smartphone.
  • Pada beranda utama, klik opsi "Isi Saldo".
  • Pilih salah satu bank yang tersedia untuk pengisian ulang.
  • DANA akan menampilkan nomor virtual account yang merupakan kombinasi kode VA dan nomor DANA pengguna.
  • Salin nomor VA tersebut untuk digunakan dalam pengisian saldo via mobile banking.

Selain dari menu "Isi Saldo", pengguna juga dapat melihat nomor DANA melalui profil mereka, tepatnya pada nomor handphone yang terdaftar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: