OPD Poros 7 Gelar Silaturahmi dan Pelepasan Bunda Hepy Safriani

OPD Poros 7 Gelar Silaturahmi dan Pelepasan Bunda Hepy Safriani

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Empat Lawang, Noperman Subhi didampingi istri menghadiahkan sebuah buku kepada.Hj Hepy Safriani dalam acara silaturahmi sekaligus pelepasan, Jum'at (6/9/2024). Foto: dok/Noperman Subhi--

Dalam pesannya kepada para hadirin, Bunda Hepy membagikan kunci sukses sebagai abdi negara, yaitu berpegang pada prinsip "4 AS": kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas, dan kerja ikhlas. 

Ia juga memohon maaf apabila selama bergaul terdapat kesalahan, serta meminta doa dan dukungan agar sukses dalam pencalonannya sebagai Walikota Pagaralam.

Dharma Wanita Persatuan dari 6 OPD turut memberikan tanda mata dan buket bunga sebagai kenang-kenangan kepada Bunda Hepy. 

BACA JUGA:Hepy Safriani Ajak Warga Pagaralam Coblos 'Kerbai Jilbab Abang'

BACA JUGA:Pj Sekda Empat Lawang Hepy Safriani Siap Ajukan Pensiun Dini per Agustus 2024

Sementara itu, Noperman Subhi, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, menghadiahkan sebuah buku yang berisi program-program inovasi yang dirancang saat dia menjabat sebagai camat. 

Kepala Dinas Perkim dan DLH juga merasa lega atas suksesnya acara ini, yang disiapkan hanya dalam waktu dua hari.

"Kami berharap, semangat kerja dan kinerja pegawai di OPD Poros 7 terus meningkat setelah acara ini," ujar keduanya dalam pernyataan penutup. **

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: