Update Klasemen Sementara Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024 per 2 Agustus
Update Klasemen Sementara Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024 per 2 Agustus.--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Seperti yang sudah sering terjadi dalam edisi-edisi sebelumnya, kontingen China dan Amerika Serikat (AS) kembali bersaing ketat di papan atas klasemen perolehan medali Olimpiade Paris 2024. Hingga Jumat (2/8/2024) pukul 17.00 WIB.
China saat ini memimpin klasemen dengan total 25 medali, terdiri dari 11 emas, 7 perak, dan 7 perunggu.
Prestasi ini banyak diraih dari cabang olahraga menembak (4 emas) dan diving (3 emas).
Dengan masih banyaknya pertandingan di cabang olahraga lain seperti atletik dan bulu tangkis yang segera memasuki babak final, pundi-pundi medali China diprediksi akan terus bertambah.
BACA JUGA:Bagan Tunggal Putri Olimpiade Paris 2024, Ini Peluang Gregoria Mariska Tunjung
BACA JUGA:Rekor Dunia Pan Zhanle di Olimpiade Paris 2024 Bakal Sulit Dipecahkan Lagi
AS berada di posisi kedua dengan total 38 medali, terdiri dari 9 emas, 16 perak, dan 13 perunggu.
Meski saat ini berada di posisi kedua, banyaknya medali perak yang telah diraih menunjukkan potensi AS untuk menyalip China di posisi puncak.
AS, yang menjadi juara umum Olimpiade tiga kali berturut-turut (2012, 2016, dan 2020), meraih banyak medali emas dari cabang olahraga renang (4 emas).
Prancis berada di posisi ketiga dengan total 27 medali, terdiri dari 8 emas, 11 perak, dan 8 perunggu.
BACA JUGA:Jadi Harapan di Olimpiade Paris 2024, Berikut Profil Atlet Panjat Tebing Indonesia
BACA JUGA:Perempatfinal Sepakbola Putra Olimpiade Paris 2024, Duel Seru Menanti!
Australia menduduki posisi keempat dengan total 18 medali, terdiri dari 8 emas, 6 perak, dan 4 perunggu.
Sementara itu, kontingen Indonesia, termasuk Gregoria Mariska Tunjung dan kawan-kawan, belum menyumbangkan medali sehingga Indonesia belum memiliki ranking di klasemen sementara perolehan medali Olimpiade Paris 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: