Honda BeAT Terbaru Bakal Diluncurkan Minggu Depan, Bakal Dapat Penyegaran Total?
Honda BeAT terbaru. Foto: dok/Honda Filipina.--
JAKARTA, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - PT Astra Honda Motor (AHM) dikabarkan akan meluncurkan produk baru di Indonesia pekan depan.
Meskipun model spesifiknya belum diumumkan, spekulasi mengarah kuat pada peluncuran Honda BeAT terbaru.
Mengutip dari detikOto, Acara peluncuran tersebut dijadwalkan berlangsung di Cikarang, Jawa Barat pada Senin, 3 Juni.
"Sehubungan dengan pengenalan produk baru Honda, bersama ini kami mengundang jurnalis yang ditugaskan untuk hadir dalam press conference yang akan diselenggarakan di AHM Safety Riding and Training Center," demikian bunyi undangan AHM yang dikutip pada Selasa, 28 Mei.
BACA JUGA:Bus Pariwisata Pangeran Rilis Bus Mewah dengan Spesifikasi Sultan
Seperti biasa, PT AHM tidak memberikan informasi rinci mengenai produk yang akan diluncurkan.
Mereka juga tidak memberikan petunjuk apapun mengenai model tersebut.
Namun, banyak yang berspekulasi bahwa motor yang dimaksud adalah Honda BeAT terbaru.
Alasannya, motor matik entry level ini sudah cukup lama tidak mendapatkan pembaruan, yakni sekitar 4,5 tahun.
Honda BeAT terakhir kali mendapat penyegaran total pada Januari 2020. Motor ini menjadi generasi keempat dan menjadi salah satu produk terlaris Honda di Indonesia.
BACA JUGA:Elon Musk Kembali Bikin Geger: Superkomputer Baru untuk AI Grok!
Kabar mengenai pembaruan Honda BeAT sebenarnya sudah lama dinantikan, mengingat popularitas dan penjualan yang tinggi.
Kami sempat menanyakan kepada PT AHM mengenai rencana peluncuran Honda BeAT terbaru di Indonesia.
Namun, seperti yang diharapkan, mereka belum mau memberikan detail lebih lanjut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: