Kenapa Para Caleg Sering Menggunakan 'Guru Spiritual' Ketika Pemilu? Simak Disini Pembahasanya!
Ilustrasi.--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Pada Pemilu mendatang, lebih dari 30.000 calon anggota legislatif diperkirakan akan bersaing sengit untuk meraih suara terbanyak.
Dalam upaya mereka, banyak calon yang melibatkan segala cara, termasuk menyewa konsultan politik hingga mencari dukun atau guru spiritual.
Kenapa hal ini bisa terjadi? Dilansir dari BBC News Indonesia, mereka menemui beberapa dukun yang sering membantu para caleg ini ketika masa pemilu datang.
BACA JUGA:Porsche 914 1976: Perpaduan Antara Kesempurnaan Desain dan Performa
Salah satu sosok yang cukup terkenal di Jabodetabek adalah Ki Kusumo, seorang paranormal yang mengklaim membantu banyak calon anggota legislatif sejak 1990-an.
Dalam praktiknya, Ki Kusumo menggunakan berbagai objek mistis, seperti rantai babi yang diyakini dapat menambah karisma calon.
Menariknya, ia juga mengklaim dapat mobilisasi suara dari anggota organisasi masyarakat yang dipimpinnya.
BACA JUGA:Misteri Kota Saranjana: Jejak Alam Jin yang Penuh Fasilitas, Begini kata Ust Muhammad Faizar
Sementara itu, di Pulau Madura, Kanjeng Lora, seorang guru spiritual, memberikan wejangan dan ritual khusus kepada calon anggota legislatif.
Ritual ini melibatkan bacaan Surat Yasin, minyak khusus, dan jimat untuk mendukung kampanye mereka.
Menurut Kanjeng Lora, ritual ini harus dilakukan selama 41 hari sebelum hari pencoblosan.
Di Banyuwangi, seorang dukun bernama Abdul Fatah Hasan juga terlibat dalam mendukung calon anggota legislatif.
BACA JUGA:Reses Tahap I DPRD Provinsi Sumsel, Holda Berdialog Bersama Masyarakat Desa Baturaja Baru
Menurutnya, kesiapan mental calon menjadi kunci, dan dukun seperti dirinya tidak bisa bekerja sendiri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: