Tak Hanya di Liga Turki, Ternyata Aksi Pemukulan Wasit Juga Pernah Ada di Sini!

Tak Hanya di Liga Turki, Ternyata Aksi Pemukulan Wasit Juga Pernah Ada di Sini!

Ketika Yoyok Sukawi pukul wasit karena gagal memenangkan PSIS dikandang. DOK/IST--

JAKARTA, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Pertandingan antara Ankaragucu vs Rizespor di Eryaman Stadium memunculkan momen memalukan. 

Meskipun berakhir imbang 1-1, drama terjadi setelah tim tamu menyamakan kedudukan di menit 90+7.

Ankaragucu, yang sebelumnya unggul 1-0, kehilangan peluang meraih tiga poin di kandang setelah wasit meniup peluit. 

Keputusan kontroversial ini membuat presiden klub, Faruk Koca, melampiaskan kemarahannya dengan memberikan bogem mentah kepada wasit Halil Umut Meler.

BACA JUGA:Nathan Tjoe-A-On Cetak Gol dalam Kemenangan Telak Swansea City U-21

Federasi Sepak Bola Turki (TFF) langsung merespons dengan menghentikan kompetisi tanpa batas waktu yang ditentukan. 

Faruk Koca pun mendapat perintah penahanan, sementara dua orang lainnya ditahan sebagai bagian dari penyelidikan.

Kejadian ini mengingatkan pada dua insiden serupa di Liga Indonesia

Manajer Umum PSIS, Yoyok Sukawi, pada 9 Oktober 2008, melakukan aksi anarkis pada wasit Sunarjo Joko. 

BACA JUGA:VIRAL! Unai Simon Hentikan Pertandingan Liga Spanyol

Meski mendapat skorsing enam bulan dan denda Rp30 juta dari PSSI, aksinya mendapat dukungan dari pihak klub.

Presiden Klub Borneo FC, Nabil Husein Said Amin, juga terlibat dalam insiden serupa pada 10 Juni 2016. 

Tendangan ke wasit membuatnya mendapat larangan mendampingi timnya selama enam bulan.

Perbandingan hukuman antara Liga Turki dan Indonesia menunjukkan tindakan lebih tegas dari pihak Turki. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: