Meriahkan HUT RI Ke-78, Pemkab Empat Lawang Melalui Kecamatan Tebing Tinggi Gelar Turnamen Bola Voli
Sekda Empat Lawang saat membuka turnamen bola voli. Foto: Andika/Rakyat Empat Lawang.--
EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke 78, Pemerintah kabupaten Empat Lawang melalui kecamatan Tebing Tinggi bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten Empat Lawang menggelar turnamen Vollyball, Minggu, (6/8/2023).
Turnamen itu tampak dibuka langsung oleh Fauzan Khoiri Denin selaku Sekretaris Daerah Kabupaten Empat Lawang, dihadiri oleh perwakilan pihak Kapolres, Camat Tebing Tinggi, Ketua Koni Empat Lawang, perwakilan BNNK Empat Lawang serta seluruh kepala desa dan lurah se- kecamatan Tebing Tinggi.
BACA JUGA:Pertemuan Misterius di Gunung Keramat, Rama dan Bunian Jawa Barat
"Jadi di Kecamatan Tebing Tinggi pada tahun ini untuk memperingati HUT RI kita menyelenggarakan turnamen Volly," ujar Fauzan kepada Wartawan Rakyat Empat Lawang.
Dalam hal ini, Fauzan Khoiri tak lupa mengucapkan terimakasih tak terhingga kepada seluruh panitia pelaksana turnamen tersebut, yang menurutnya telah bersusah payah untuk mensukseskan jalannya turnamen tersebut.
"Tentunya kita berharap agar turnamen ini selain dalam rangka memperingati hari kemerdekaan juga hendaknya bisa dijadikan ajang silaturahmi antar pemuda pemudi yang ada di kecamatan tebing tinggi," tuturnya.
Senada dengan hal tersebut, Azhari selaku Ketua Umum PBVSI Empat Lawang, sekaligus ketua panitia penyelenggara menjelaskan, bahwa turnamen tersebut diselenggarakan dengan pola antar desa dan kelurahan di Kecamatan Tebing Tinggi.
"Untuk turnamen Bola Voli ada 29 club laki-laki dan 27 club perempuan yang bertanding, Dalam pertandingan ini yang terdiri dari peserta dari desa dan kelurahan serta ada dari perwakilan Koramil dan Polres Empat Lawang," terangnya.
Lebih lanjut dijelaskannya, untuk penyerahan hadiah para pemenang belum bisa dipastikan akan diserahkan tepat pada perayaan HUT RI yang ke-78 pada 17 Agustus 2023, dipercepat ataupun undur. Mengingat padatnya kegitan saat tanggal 17 agustus nanti.
BACA JUGA:Uhang Pandak di Gunung Kerinci Jambi, Sekelebat Menghilang Ketika Menyadari Kehadirian Manusia
"Adapun hadiah yang akan diberikan kepada para pemenang nantinya berupa uang pembinaan. Alhamdulillah, mudah-mudahan kegiatan ini dapat berjalan lancar sampai final nantinya," tandasnya. (Dik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: