Suku-suku Unik Menarik dan Terkenal, Mulai Dari Keturunan Dewa Sampai Manusia Pohon Ada Disini

Suku di Indonesia.--
BACA JUGA:Manchester City Juarai UCL, Ini Dia Para Pemenang Kompetisi Eropa Musim 2022/2023!
Tato yang melekat di sekujur tubuh terkait dengan peran dan status sosial penggunanya, dan setiap tato punya cerita, makna, serta selalu diiringi ritual saat pembuatannya.
Tidak sembarang tato, setiap motif yang dilukiskan di badan mereka memiliki filosofi tertentu. Selain itu, tato milik suku Mentawai ini dianggap sebagai tradisi tato tertua di dunia.
Motif yang digunakan juga berbeda di setiap orang. Misalnya tato di kulit seorang ahli berburu berbeda dengan tetua adat, dan perempuan.
Melansir GNFI penatoan dalam suku Mentawai ada tiga tahap. Pertama, saat usia sudah 11-12 tahun, mereka ditato di bagian pangkal lengan.
BACA JUGA:Ada-ada Saja, JCH Asal Kediri Tiba-tiba Minta Pulang Karena Alasan Ini
Kedua, berusia 18-19 tahun dan ditato di area paha, dan ketiga, usia lebih dari 19 tahun dianjurkan pola durukat di bagian tulang rusuk bagian dada, titi takep atau telapak tangan, Titi Rere atau kaki bagian paha dan kaki, serta Titi puso atau pusar di bagian perut. Setelah itu dilanjutkan hingga seluruh tubuh.
Suku Bajo
Suku Bajo merupakan salah satu suku di Indonesia yang terkenal sebagai suku yang hidup nomaden. Saat ini, Suku Bajo mendiami beberapa pulau di kawasan Taman Nasional yang merupakan bagian dari wilayah Kabupaten Tojo Una-una, Provinsi Sulawesi Tengah.
Mereka dikenal sebagai suku pemburu dan penjaga lautan Nusantara karena memang hidup di daerah pesisir pantai, salah satunya di Pulau Papan.
BACA JUGA:Bawa Anak Majikan Berkebutuhan Khusus Ke Tanah Air, TKW Ini Punya Alasan Mengharukan!
Mayoritas rumah yang ada di Pulau Papan dibangun di atas air dan menjadi hunian para anggota suku Bajo. Inilah menjadi ciri khas dari suku ini.
Karena tinggal di lautan, mereka memiliki kepiawaian dalam berburu ikan di dalam laut. Bahkan suku ini terkenal berkat kemampuannya menahan napas dalam kurun waktu yang lama kala mencari buruan ikan.
Suku Toraja
Masih berasal dari pulau Sulawesi, kali ini kita melipir ke Selatan di mana menjadi tempat tinggal suku Toraja. Masyarakat Suku Toraja memang terkenal dengan tradisi pemakamannya yang unik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: