Desak Bangun Venua PON, APAM Gelar Demo

Desak Bangun Venua PON, APAM Gelar Demo

TAMPAK: tampak APAM gelar aksi di Tugu Simpang Lima, Sabtu (8/4)/ist--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID, BANDA ACEH - Demonstrasi terjadi di Tugu Simpang Lima, Banda Aceh pada Sabtu (8/4/2023).

Aksi ini dilakukan oleh massa yang mengatasnamakan Aliansi Pemuda Aceh Menggugat (APAM).

Demonstrasi diketahui menuntut pemerintah pusat untuk segera membangun venue PON agar berlangsung sukses.

BACA JUGA:Bukan Hanya PON Dan Porprov Ternyata Ada Juga Porwil, Apa Itu?

Seperti diketahui sebelumnya, Aceh dan Sumatera Utara akan menjadi tuan rumah pekan olahraga empat tahunan tersebut.

Setidaknya 65 cabor tingkat nasional akan dipertandingkan pada PON 2024 kali ini.

Seremoni pembukaan akan dilakukan di Aceh sedangkan penutupan akan dilakukan di Sumatera Utara.

BACA JUGA:Wartawan Diintimidasi Aparat, Diduga Dipaksa Hapus Video Liputan Demo Mahasiswa

"PON akan diselenggarakan sekitar setahun delapan bulan lagi.

Namun, belum ada satu pun venue pertandingan yang dibangun maupun direhab yang sudah ada.

Padahal PON ini rencananya akan dilaksanakan pada 8-30 September 2024," ujar Syarbaini, Perwakilan APAM.

BACA JUGA:Meriahkan HUT RI, Gelar Pekan Olahraga

"Itu janji tahun lalu disampaikan Presiden, maka kita berharap kembali ada dorongan dari Pj Gubernur Aceh, Bapak Achmad Marzuki maupun Dispora dan pemangku kepentingan lainnya agar dapat segera dibangun stadion baru," tuturnya.

Ia juga juga meminta agar semua stakeholder mendukung PON XXI Aceh-Sumatera Utara kali ini. (cw1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: