Linmas Desa Baturaja Baru Dapat Bantuan Peralatan Jaga

Linmas Desa Baturaja Baru Dapat Bantuan Peralatan Jaga

SAMA: Kepala Desa Baturaja Baru, bersama Bhabinkamtibmas dan anggota Linmas, kemarin. Foto: Istimewa--

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Peran aktif anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) sering dianggap sebelah mata.

Sejalan dengan kemajuan jaman, pola pikir yang cenderung mengabaikan sering terlihat dengan kosongnya poskamling atau rubah fungsinya poskamling yang saat ini.

"Keberadaan Linmas memiliki peran strategis yang tidak hanya berorientasi menjaga kamtibmas, tetapi juga garda terdepan dalam memberikan bantuan keselamatan jika terjadi bencana di masyarakat," kata Kepala Desa Batu Raja Baru, Agustian Hadinata SE kepada wartawan, Minggu (26/2).

BACA JUGA:Antisipasi Gangguan Keamanan

Menurut Agustian, Linmas memiliki peran penting sebagai mitra TNI dan Polri, dalam setiap pengamanan.

Oleh karena itu diharapkan Linmas dapat menjadi pelopor terciptanya keamanan, ketentraman, ketertiban di masyarakat serta meningkatkan fungsi siskamling dalam masyarakat. 

"Saya juga mengingatkan Linmas yang ada didesa saya untuk menjaga kepercayaan yang telah diberikan dan jalankan amanat tersebut dengan sebaik-baiknya dalam mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif," ungkapnya.

BACA JUGA:Disiplin dan Pastikan Situasi Keamanan

BACA JUGA:Kiat-kiat Menjaga Keamanan Transaksi dari Bank Sumsel Babel Cabang Tebing Tinggi

Ditambahkan Agustian, dirinya mengucapkan terima kasih pada Polres Empat Lawang  yang telah memberikan bantuan  peralatan bagi anggota Linmas Desa Batu Raja Baru.

"Saya selaku kepala desa, sangat berterima kasih kepada Polres Empat Lawang yang telah memberikan bantuan peralatan jaga bagi anggota Linmas, sehingga keamanan lingkungan desa kedepannya bisa kita tingkatkan," ucapnya. (pad)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: