Bersihkan Rumput di Trotoar
BERSIH : Camat Tebing Tinggi, Noperman Subhi memantau kebersihan di sepanjang Trotoar Pasar Tebing Tinggi, Senin (12/12). FOTO : PADRI/REL--
EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.COM - Camat Tebing Tinggi yang didampingi Lurah Kupang dan Sekretaris Kelurahan (Seklur) Pasar Tebing Tinggi, beserta sejumlah Ketua RT/RW melaksanakan pembersihan rumput yang tumbuh di sepanjang trotoar maupun depan toko-toko.
Hal tersebut menindaklanjuti keinginan Sekda Empat Lawang agar wilayah Kecamatan Tebing Tinggi di sepanjang jalan dari rumah dinas Bupati Empat Lawang sampai ke simpang jalan Pensiunan bebas dari tumbuhnya rumput.
"Mengutip apa yang disampaikan Sekda Empat Lawang, Tebing Tinggi merupakan wajahnya Empat Lawang, jadi harus dijaga kebersihan dan keindahannya. Dan untuk di median jalan sudah dibersihkan oleh DLH Empat Lawang." ungkap Camat Tebing Tinggi, Noperman Subhi.
Selain itu lanjutnya, momen itu dimanfaatkan dirinya langsung berdialog dengan pemilik toko agar bisa menjaga keindahan Kota Tebing Tinggi, salah satunya dengan membantu membersihkan rumput-rumput yang ada di depan trotoar toko masing-masing dan merekapun sepakat untuk itu.
"Mulyadi mewakili RW/RT se Kelurahan Pasar, sepakat akan menyukseskan dan mewujudkan Empat Lawang MADANI, terutama unsur Indahnya," katanya.
Masih dikatakan Camat Tebing Tinggi, lurah yang lainnya memantau kebersihan di wilayahnya masing-masing seperti selokan atau saluran air jangan sampai tersumbat dab sampah jangan berserakan kemana-mana.
Sementara DLH ikut serta bersama-sama dengan menyiapkan mobil pengangkut sampah dan beberapa petugas kebersihan.
"Lurah Pasar dan Kupang beberapa waktu kedepan dapat mengecek para pemilik toko ikut berpartisipasi menjaga trotoar dari rumput liar," tukasnya. (pad)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: