Masing-masing KK Terima Rp300 Ribu Perbulan

Masing-masing KK Terima Rp300 Ribu Perbulan

SERAH : Penyerahan BantuanBLT-DD yang anggaranya bersumber dari Dana Desa atau BLT-DD tahun anggaran 2022, di Desa Tanjung Kupang Baru, Kecamatan Tebing Tinggi, Selasa (27/9). Foto : ANDIKA/REL--

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.COM - Sebanyak 134 Kepala Keluaraga (KK), menjadi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang anggaranya bersumber dari Dana Desa atau BLT-DD tahun anggaran 2022, di Desa Tanjung Kupang Baru, Kecamatan Tebing Tinggi.

Bantuan sebesar Rp300 ribu perbulan itu, diserahkan Pemerintah Desa (Pemdes) Tanjung Kupang Baru Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang, Selasa (27/9/2022).

Kepala Desa Tanjung Kupang Baru, Jumadi menuturkan, Pemdes Tanjung Kupang Baru, pada tahun ini sudah selesai memberikan BLT-DD kepada masyarakat yang berhak menerima.

"Sesuai dengan apa yang telah ditetapkan dalam aturan Kementerian Desa, tentu masyarakat yang kesulitan ekonominya kita beri BLT-DD dan semoga bisa terbantukan," imbuhnya, Rabu (28/9/2022).

Disampaikanya, pembagian BLT-DD tersebut dibagikan untuk BLT-DD 3 bulan langsung kepada 134 KPM dan diharapkan dengan bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat yang kesulitan ekonomi. Bantuan ini juga sebagai bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakatnya.

"Saya berharap bantuan ini supaya digunakan sebaik-baiknya agar bantuan ini bisa bermanfaat bagi warga dan untuk meringankan beban KPM di Desa tanjung Kupang baru di tengah tekanan ekonomi," tuturnya.

Sementara itu, salah seorang warga penerima BLT-DD mengatakan, BLT-DD tersebut sangat membantu ekonomi keluarga ditengah kesulitan yang sedang dialami masyaralat seperti sekarang ini.

"Kami sangat berterimakasih kepada pemerintah terutama pemerintah desa yang telah memberikan BLT-DD karena kami sangat merasa terbantu. Rencananya uang ini untuk biaya ekonomi keluarga yang lagi sulit terutama biaya anak sekolah membeli sembako serta kebutuhan yang sangat penting," bebernya. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: