Update Harga Komoditi Pangan, Ada yang Naik Ada yang Turun

Update Harga Komoditi Pangan, Ada yang Naik Ada yang Turun

TUNGGU : Salah seorang pedagang sayuran di Pasar Pulau Mas Tebing Tinggi, sedang menunggu pelanggan, Selasa (13/9). FOTO: ANITA/REL--

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.COM - Sepekan setelah harga Bahan Bakar Minyak (BBM) mengalami kenaikan, harga-harga komoditi pangan di pasar Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang mengalami perubahan harga, ada yang naik, ada yang turun, ada juga yang stabil.

Salah seorang Pedagang Kaki Lima (PKL) di Pasar Pulau Mas, Kecamatan Tebing Tinggi, Elvi menyebutkan harga-harga komoditi pangan yang dijual di pasar.

Elvi menuturkan untuk jenis cabai-cabaian mengalami kenaikan juga penurunan. Seperti cabai merah besar yang harganya turun di angka Rp80 ribu per kilogram (kg) dari harga sebelumnya mencapai Rp 90-100 ribu per kg, cabai hijau besar turun menjadi Rp 30 ribu per kg dari sebelumnya Rp 40-50 ribu per kg.

Sementara untuk cabai rawit mengalami kenaikan yakni mencapai Rp 60 ribu per kg dari yang sebelumnya Rp 50 ribu per kg.

Begitu juga dengan cabai setan yang mengalami kenaikan mencapai Rp 80 ribu per kg dari harga sebelumnya Rp 60 ribu per kg.

Sementara, untuk komoditi pangan jenis bawang-bawangan mengalami kenaikan. Bawang merah naik menjadi Rp 35 ribu per kg dari harga sebelumnya Rp 30 ribu per kg. Bawang putih naik menjadi Rp 25 ribu per kg dari harga sebelumnya Rp 20 ribu per kg.

Sama halnya dengan kentang yang juga mengalami kenaikan harga dari sebelumnya Rp 10 ribu per kg naik menjadi Rp 12 ribu per kg.

Buncis harga naik Rp 8 ribu per kg dari harga sebelumnya Rp 5 ribu per kg. Terong panjang naik Rp 7 ribu per kg dari harga sebelumnya Rp 5 ribu per kg.

Sedangkan, terong bulat mengalami penurunan harga menjadi Rp 5 ribu sekolah dari yang awalnya Rp 6-7 ribu per kg.

Untuk komoditi pangan yang masih stabil yakni tomat, ikan nila, dan ayam potong. Tomat bertahan diharga Rp 8 ribu per kg, ikan nila tetap harga Rp 35 ribu per kg, dan ayam bertahan di angka Rp 30 ribu per kg.

Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad didampingi Wakil Bupati Empat Lawang, Yulius Maulana mengatakan, sampai saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Empat Lawang, terus melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok di pasaran dan sejauh ini dampak dari kenaikan harga kebutuhan pokok itu, tidak membuat harga kebutuhan pokok melonjak signifikan seperti yang dikhawatirkan sebelumnya.

"Kalau kenaikan harga pasti ada, namun Alhamdulillah-nya, kenaikan masih melandai dan terkendali," ungkap H Joncik kepada awak media. (Ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: