Dukung Program Ketahanan Pangan Presiden RI, Lapas Kelas IIB Empat Lawang Gelar Panen Raya

Dukung Program Ketahanan Pangan Presiden RI, Lapas Kelas IIB Empat Lawang Gelar Panen Raya

Dukung Program Ketahanan Pangan Presiden RI, Lapas Kelas IIB Empat Lawang Gelar Panen Raya:dok/rel--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Empat Lawang turut ambil bagian dalam mendukung program ketahanan pangan nasional yang digagas oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. 

Bentuk dukungan tersebut diwujudkan melalui kegiatan panen raya yang digelar di lingkungan Lapas, melibatkan langsung para warga binaan dalam proses bercocok tanam dan pertanian.

Kegiatan ini bukan hanya sekadar agenda panen, melainkan menjadi momentum penting dalam pembinaan kemandirian para warga binaan.

Kepala Lapas Kelas IIB Empat Lawang, Lamarta Surbakti, menyampaikan bahwa panen raya ini merupakan salah satu upaya konkret pihaknya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional sekaligus memberi manfaat langsung bagi warga binaan.

BACA JUGA:IPPAFest 2025 Tampilkan Karya Terbaik Warga Binaan se-Indonesia di Lapangan Banteng

BACA JUGA:Pemkab Empat Lawang Targetkan Pelantikan PPPK Tahap 1 Formasi 2024 pada Akhir Mei 2025

"Selain mendukung ketahanan pangan nasional, kegiatan ini juga memberikan kesempatan kepada para warga binaan untuk belajar bertani dan memiliki keterampilan yang bermanfaat ke depannya," ujar Lamarta Surbakti dalam sambutannya.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa hasil pertanian dari kegiatan ini akan dimanfaatkan untuk mencukupi kebutuhan pangan di dalam Lapas serta memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar.

Panen raya ini menunjukkan bahwa pembinaan warga binaan tidak hanya fokus pada aspek kepribadian, namun juga peningkatan kapasitas dan keterampilan yang dapat digunakan setelah masa pidana selesai. 

BACA JUGA:Satlantas Polres Empat Lawang Berlakukan Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Sidang Pleno KPU

Lapas Kelas IIB Empat Lawang berharap kegiatan ini menjadi langkah awal menuju Lapas yang mandiri, produktif, dan berdaya guna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: