Kemenag Empat Lawang Gelar Program Tadarus Al-Qur'an One Day One Juz

Kemenag Empat Lawang Gelar Program Tadarus Al-Qur'an One Day One Juz

Kemenag Empat Lawang Gelar Program Tadarus Al-Qur'an One Day One Juz:ist/dok--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Empat Lawang menggelar program Tadarus Al-Qur'an "One Day One Juz" yang berlangsung di Mushola Al-Mukhlisin.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan terhadap Al-Qur’an serta memperkuat nilai-nilai keagamaan di lingkungan Kemenag Empat Lawang.

Setiap peserta dalam program ini membaca satu juz Al-Qur’an per hari, sehingga secara kolektif 30 juz dapat diselesaikan dalam sehari.

Program ini dihadiri langsung oleh Kepala Kemenag Empat Lawang, H. Azhari Rahardi, bersama seluruh pegawai dan staf pada Selasa (4/3/2025).

BACA JUGA:Wali Kota Prabumulih Langsung Tancap Gas, Soroti Kebersihan dan Pelayanan Publik

BACA JUGA:KPU Empat Lawang Siap Laksanakan PSU Pilkada, Pembentukan Badan adhoc Masih Tunggu Regulasi KPU RI

H. Azhari Rahardi mengapresiasi semangat pegawai dan staf dalam mengikuti kegiatan ini.

Ia menekankan bahwa program "One Day One Juz" bukan sekadar rutinitas, tetapi juga bagian dari pembiasaan diri dalam kehidupan sehari-hari.

"Tadarus Al-Qur’an ini bukan hanya sekadar membaca, tetapi juga sebagai bentuk muhasabah diri dan meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT. Semoga kegiatan ini terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi masyarakat luas," ujar Azhari.

Selain manfaat spiritual, ia juga menyoroti bahwa kegiatan tadarus ini dapat menjadi ajang silaturahmi dan kebersamaan dalam suasana religius.

Dengan adanya program ini, ia berharap semakin banyak pegawai yang termotivasi untuk rutin membaca, memahami makna Al-Qur’an, serta mengaplikasikannya dalam kehidupan dan pekerjaan mereka.

BACA JUGA:Pemkab Empat Lawang Akan Gelar Operasi Pasar Murah di 10 Kecamatan Selama Ramadan

BACA JUGA:Pj Sekda Pagaralam Pimpin Rapat Penyusunan Laporan Capaian Akuntabilitas Kinerja 2024

"Kemenag Empat Lawang berkomitmen untuk terus mengembangkan program-program keagamaan yang bermanfaat bagi pegawai dan masyarakat," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: