Pemerintah Percepat Pencairan THR Idul Fitri 2025, Pekerja dan Pengusaha Dukung Kebijakan
Pemerintah Percepat Pencairan THR Idul Fitri 2025, Pekerja dan Pengusaha Dukung Kebijakan:ist--
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Rencana pemerintah untuk mempercepat pencairan Tunjangan Hari Raya (THR) Idul Fitri 2025 mendapat sambutan positif dari kalangan pekerja dan pengusaha.
Kebijakan ini dinilai akan membantu pekerja dalam mempersiapkan kebutuhan Lebaran serta berpotensi mengurangi kemacetan saat arus mudik.
Ketua Pengurus Daerah Federasi Serikat Pekerja Pertanian dan Perkebunan-Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSPB-SPSI) Sumatera Selatan, Cecep Wahyudin, mengungkapkan bahwa mayoritas pekerja setuju jika THR diberikan pada minggu pertama atau kedua Ramadan.
"Ini akan sangat membantu pekerja dalam memenuhi kebutuhan Lebaran," ujar Cecep, Sabtu (1/2/2025).
BACA JUGA:DPRD Musi Rawas Jalin Kerja Sama dengan Kejari dalam Bidang Hukum
BACA JUGA:Sekda Lubuklinggau Bahas Dana Bagi Hasil dan Insentif Fiskal di Kemenkeu RI
Namun, ia menekankan pentingnya sinkronisasi antara pencairan THR dan pengaturan cuti bersama. Jika jadwal libur tetap seperti biasa, dampak terhadap pengurangan kemacetan mudik bisa minim.
Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sumatera Selatan, Sumarjono Saragih, juga menyambut baik kebijakan ini.
"Ini baik untuk semua pihak. Pekerja dan pengusaha bisa berdialog untuk menentukan teknis pelaksanaannya," katanya.
Percepatan pencairan THR diharapkan tidak hanya membantu pekerja secara finansial tetapi juga mendukung pertumbuhan ekonomi menjelang Idul Fitri.
BACA JUGA:Harga Cabai di Pasar Pulau Emas Kembali Alami Kenaikan dari Sebelumya
BACA JUGA:Kepala BKN, Zudan Arif, Tegaskan Pentingnya Penguatan Pengawasan Preventif dan Represif
Dengan persiapan yang lebih matang, perayaan Lebaran 2025 diharapkan lebih lancar dan bermakna.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: