Cristiano Ronaldo dan Rumor Transfer 2025, Kejutan Bursa Januari!

Cristiano Ronaldo dan Rumor Transfer 2025, Kejutan Bursa Januari!

Salah satu nama besar yang menjadi sorotan adalah Cristiano Ronaldo.-getty images-

BACA JUGA:Real Madrid Siapkan Langkah Mengejutkan, Diogo Dalot Jadi Target Utama di Bursa Transfer Januari

Pep Guardiola mengungkapkan bahwa Manchester City berencana menambah amunisi. Martín Zubimendi dari Real Sociedad menjadi target utama, dengan klausul pelepasan sebesar €60 juta (Rp1 triliun).

City bersaing dengan Arsenal yang juga tertarik pada gelandang Spanyol tersebut.

Di sisi lain, Jack Grealish mungkin meninggalkan City.

Tottenham dan Newcastle dikabarkan tertarik pada mantan pemain Aston Villa ini, meski Newcastle sudah memiliki Anthony Gordon dan Harvey Barnes.

BACA JUGA:Ryan Kent Kembali ke Rangers? Rumor Transfer Ini Bikin Heboh!

Manchester United: Harus Jual untuk Beli

Ruben Amorim, manajer baru Manchester United, ingin mendatangkan pemain yang sesuai dengan formasi 3-4-3-nya.

Namun, kondisi keuangan klub memaksa United menjual pemain terlebih dahulu sebelum membeli.

Nama Milos Kerkez dari Bournemouth disebut-sebut menjadi incaran utama.

BACA JUGA:Franco Negri Tinggalkan Inter Miami, Pemain Argentina Gabung San Diego FC, Mascherano Hadapi Krisis Pemain?

Arsenal Panik Tanpa Saka

Cedera Bukayo Saka menjadi ancaman besar bagi Arsenal.

Dengan Raheem Sterling juga absen dan Ethan Nwaneri masih hijau, Arsenal mungkin terpaksa mendatangkan pemain baru.

Bryan Mbeumo dari Brentford dan Matheus Cunha dari Wolves menjadi dua nama yang dikaitkan dengan klub London Utara tersebut, meski harga mereka bisa melebihi £60 juta (Rp1,1 triliun). **

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: