Sungai Musi Meluap, Jalinteng Sekayu-Betung Tergenang! Begini Kondisi Terbaru
Tidak hanya merendam pemukiman warga, banjir juga menggenangi Jalan Lintas Tengah (Jalinteng) yang menjadi penghubung utama antara Sekayu dan Betung.-DISWAY NETWORK-
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID – Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Musi Banyuasin dalam beberapa hari terakhir mengakibatkan Sungai Musi meluap dan memicu banjir di sejumlah wilayah.
Tidak hanya merendam pemukiman warga, banjir juga menggenangi Jalan Lintas Tengah (Jalinteng) yang menjadi penghubung utama antara Sekayu dan Betung.
Ketinggian air yang mencapai betis orang dewasa membuat pengendara harus ekstra hati-hati melintasi jalur ini.
“Air sungai meluap dan merendam rumah warga serta ruas jalan negara,” ujar Kurmin, warga Lais yang turut terdampak.
BACA JUGA:Tragis! Bidan PNS Tewas Tabrak Kerbau di Jalinsum
Meski demikian, ia menjelaskan bahwa genangan air mulai surut beberapa jam setelah hujan reda.
Arus Lalu Lintas Mulai Pulih
Kepala BPBD Kabupaten Muba, Pathi Riduan, memastikan bahwa genangan banjir di jalur Sekayu-Betung hanya bersifat sementara.
“Genangan banjir tidak mengganggu arus lalu lintas secara signifikan, dan airnya cepat menyurut dalam beberapa jam saja,” katanya.
Menurutnya, curah hujan tinggi menjadi penyebab utama meluapnya Sungai Musi.
Meski situasi mulai normal, Pathi tetap mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap potensi hujan deras yang dapat memicu banjir susulan, terutama bagi warga yang tinggal di sepanjang bantaran sungai.
Aktivitas Masyarakat Kembali Normal
Situasi terkini menunjukkan aktivitas masyarakat berangsur pulih seiring surutnya air.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: