Samsung Galaxy S25 Series: Bocoran Mengejutkan Sebelum Galaxy Unpacked 2025
Samsung Galaxy S25 Series: Bocoran Mengejutkan Sebelum Galaxy Unpacked 2025-ist-
RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Samsung Galaxy S25 series dipastikan menjadi ponsel flagship pertama yang meluncur di tahun 2025.
Dua bulan menjelang Galaxy Unpacked, bocoran spesifikasi trio Galaxy S25, Galaxy S25+, dan Galaxy S25 Ultra mulai ramai diperbincangkan.
Laporan ini pertama kali diungkap oleh situs teknologi Yunani, TechManiacs, yang mengklaim bahwa Galaxy S25 series akan hadir tanpa perubahan besar, namun tetap menawarkan sejumlah peningkatan menarik.
TechManiacs menyebut semua model Galaxy S25 series akan menggunakan Snapdragon 8 Elite secara global.
BACA JUGA:Lenovo Legion Y700 (2025) vs Lenovo Tab Extreme: Pilih Tablet Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
BACA JUGA:Huawei MatePad SE 11: Tablet Andal dengan Performa Tangguh dan Harga Terjangkau
Langkah ini diambil setelah produksi Exynos 2500 gagal mencapai target.
Sebagai perbandingan, Galaxy S24 dan Galaxy S24+ saat ini menggunakan Exynos 2400 di beberapa negara, sedangkan Galaxy S24 Ultra sudah mengadopsi Snapdragon 8 Gen 3.
Galaxy S25 dan Galaxy S25+ akan mendapatkan upgrade RAM dari 8GB menjadi 12GB.
Namun, belum ada kepastian apakah kapasitas memori internalnya akan dimulai dari 128GB seperti pendahulunya atau meningkat menjadi 256GB.
BACA JUGA:Infinix Hot 40 Pro: 5 Kelebihan yang Membuatnya Jadi Pilihan di Kelas 2 Jutaan
BACA JUGA:COROS PACE 3 Retro GPS Sport Watch: Jam Tangan Olahraga Serbaguna untuk Atlet Multisport
Salah satu pembaruan terbesar datang dari Galaxy S25 Ultra, yang akan dilengkapi kamera ultrawide 50 MP, meningkat dari 12 MP pada model sebelumnya.
Namun, Galaxy S25 dan Galaxy S25+ tidak mengalami perubahan signifikan pada konfigurasi kameranya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: