Android dan Chrome Diusulkan Dipisahkan dari Google

Android dan Chrome Diusulkan Dipisahkan dari Google

Android dan Chrome Diusulkan Dipisahkan dari Google-Ist-

Jika pemisahan ini benar-benar terjadi, banyak pihak yang meragukan kelangsungan hidup Android tanpa Google. 

Seperti yang diutarakan beberapa pakar teknologi, tidak ada perusahaan lain yang memiliki kapasitas untuk mempertahankan dan mengembangkan Android sebaik Google. 

BACA JUGA:Cara Seting HP Samsung Galaxy Baru Agar Maksimal Saat Digunakan

BACA JUGA:5 Pilihan HP Murah dengan Baterai Jumbo Terbaik Oktober 2024 Berikut Tips Agar Baterai HP Tahan Lama

Beberapa raksasa teknologi seperti Microsoft mungkin bisa melakukannya, tetapi mereka cenderung lebih memilih untuk melihat Android lenyap, ketimbang terlibat dalam masalah hukum serupa yang menjerat Google.

Selain itu, produsen ponsel seperti Samsung atau Motorola juga dinilai tidak mampu mempertahankan Android. 

Samsung, meski dikenal sebagai pembuat perangkat keras ponsel yang andal, belum menunjukkan kemampuan yang sama dalam pengembangan perangkat lunak. 

Sementara itu, perusahaan-perusahaan Cina seperti OnePlus atau Xiaomi akan menghadapi penolakan di pasar AS karena kekhawatiran terkait keamanan data dan hubungan mereka dengan pemerintah Cina.

BACA JUGA:5 Rekomendasi HP Murah dengan Baterai Jumbo, Cocok untuk Aktivitas Sehari-Hari!

BACA JUGA:Google Luncurkan Fitur Anti-Maling di Android, Ini Cara Kerjanya!

Apa yang Terjadi Jika Android Hilang?

Jika Google benar-benar dipaksa untuk melepaskan Android, banyak pihak yang memprediksi bahwa sistem operasi ini akan "mati perlahan."

Android mungkin tetap ada, tetapi tanpa dukungan dari Google, perkembangannya akan melambat, dan pengguna mungkin beralih ke opsi lain seperti iPhone dari Apple. 

Dalam dunia teknologi yang bergerak cepat, ketidakpastian ini bisa membuat konsumen beralih ke ekosistem yang lebih stabil.

BACA JUGA:Samsung Galaxy A16 5G Resmi Dirilis , Harganya Rp4,2 Juta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: