Misteri Ujung Kulon: Taman Nasional dengan Aura Mistis dan Cerita Gaib

Misteri Ujung Kulon: Taman Nasional dengan Aura Mistis dan Cerita Gaib

Istimewa/internet--

Kemunculan sosok harimau tersebut diyakini oleh masyarakat sebagai jelmaan dari mitos tentang Abah Gede, sosok penyembang alam yang selama ini menjaga hutan Ujung Kulon.

BACA JUGA: Moto G24 Power: Smartphone Bertenaga dengan Fitur Unggulan

Masyarakat menafsirkan kemunculan Abah Gede sebagai bentuk teguran agar tetap melestarikan alam dan tidak mengganggu keberadaan makhluk yang ada di Ujung Kulon, baik itu hewan, tumbuhan, maupun makhluk gaib.

2. Misteri Sanghyang Sirah:

Berdasarkan kepercayaan masyarakat, energi gaib paling besar di daerah Ujung Kulon berada di salah satu Gua Sanghyang.

Konon, di Gua Sanghyang terdapat banyak aktivitas gaib yang diyakini berasal dari bangsa jin yang pernah menjadi pengikut Prabu Siliwangi ketika sedang bertapa.

Singgasana tempat bertapa Prabu Siliwangi ini dipercaya sebagai pusat kegiatan, kekuatan, dan kerajaan gaib.

BACA JUGA: Makanan Untuk kejadian Pikun: Buah-buahan yang Meningkatkan Daya Ingat

Banyak yang percaya bahwa siapa pun yang mampu bertapa di Gua Sanghyang dalam waktu yang cukup lama akan memperoleh ilmu batin yang luar biasa.

Namun, menjalani ritual tersebut tidaklah mudah, godaan serta rintangan yang berat akan selalu datang menghampiri para petapa.

Hanya mereka yang memiliki keberanian, tekad yang kuat, serta jiwa yang bersih yang berhasil menjalaninya.

Kawasan Ujung Kulon memang sudah lama menjadi salah satu tempat keramat yang dipenuhi misteri serta aura mistis yang sangat kental beredar di kalangan masyarakat.

BACA JUGA: 5 Spot Terbaik Melihat Gunung Merapi, Pemandangannya Epik!

Misteri dan cerita gaib yang berkembang di tempat ini menambah daya tarik tersendiri bagi mereka yang tertarik dengan dunia supranatural. (*) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: