Jadwal Presiden Jokowi Kunjungi Sumatera Selatan Dua Alternatif lokasi Makan Siang Di Empat Lawang Simak Disini

Jadwal Presiden Jokowi Kunjungi Sumatera Selatan Dua Alternatif lokasi Makan Siang Di Empat Lawang Simak Disini

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo:Istimewa/internet--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Presiden Joko Widodo kunjungan kerja ke Sumatera Selatan pada hari Selasa, 28 Mei 2024. kunjungan ini bertujuan untuk memantau perkembangan infrastruktur dan pelayanan publik di daerah tersebut.

Pada pukul 07.30 WIB, Presiden Jokowi beserta rombongan berangkat dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, menuju Bandara Silampari, Lubuk Linggau.

Pesawat kepresidenan tiba di Bandara Silampari pada pukul 08.15 WIB. Dari bandara, Presiden langsung menuju Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) dan tiba sekitar pukul 10.25 WIB.

Di Muratara, Presiden Jokowi mengunjungi Pasar Lawang Agung dan RSUD Rupit untuk melihat kondisi dan perkembangan infrastruktur serta pelayanan di daerah tersebut.

BACA JUGA:Pulau Gaz: Pulau Berbentuk Ikan di Kepulauan Brijuni, Kroasia

Sekitar pukul 11.00 WIB, Presiden dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Musi Rawas.

Di sana, Presiden dijadwalkan makan siang di Gubug Makan Mang Engking, sebuah tempat makan yang terkenal dengan suasana alam dan hidangan khasnya.

Usai makan siang, Presiden mengunjungi Pasar B Srikaton di Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Musi Rawas, dan memantau kondisi jalan inpres di Muara Keling.

Kunjungan hari pertama diakhiri dengan menuju Hotel Grand Zuri di Kota Lubuk Linggau sekitar pukul 17.30 WIB, di mana Presiden dan rombongan menginap semalam.

BACA JUGA:Jangan Abaikan! Ini Tanda Penggumpalan Darah yang Bisa Mengancam Nyawa

Keesokan harinya, pada Rabu, 29 Mei 2024, Presiden Jokowi memulai agendanya dengan mengunjungi Pasar Inpres di Lubuk Linggau pada pagi hari.

Setelah itu, Presiden melanjutkan kunjungan ke Perum Bulog di Kelurahan Taba Pingin, Kecamatan Lubuk Linggau Selatan II, untuk memberikan bantuan kepada masyarakat setempat.

Pada pukul 10.25 WIB, Presiden Jokowi dan rombongan bertolak menggunakan helikopter dari Bandara Silampari menuju Kabupaten Lahat.

Setibanya di Kabupaten Lahat sekitar pukul 12.30 WIB, Presiden langsung menuju Kabupaten Empat Lawang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: