Presiden Jokowi, Kunjungan Kerja ke Sumsel Dipastikan Jadi Bakal Datangi Rumah Sakit Hingga Pasar

Presiden Jokowi, Kunjungan Kerja ke Sumsel Dipastikan Jadi Bakal Datangi Rumah Sakit Hingga Pasar

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo:Istimewa/internet--

RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Booth PT PLN (Persero) dalam gelaran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024 yang berlangsung di JIExpo Kemayoran.

Usai kunjungannya, Presiden Jokowi diwawancarai oleh wartawan dan mengonfirmasi rencana kunjungan kerjanya ke Provinsi Sumatera Selatan.

Menurut informasi yang disampaikan oleh Dandim 0406 Lubuklinggau, Letkol Inf Kunto Adi Setiawan melalui Pasi Intel, Lettu Inf Budi Raharjo, Presiden Jokowi dipastikan akan melakukan kunjungan kerja ke Kota Lubuklinggau, Kabupaten Musi Rawas (Mura), dan Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) pada tanggal 28-29 Mei 2024.

"Untuk sementara belum ada perubahan kemungkinan jadi (datang ke Lubuklinggau, Musi Rawas, dan Muratara)," ujar Budi saat memberikan keterangan pada wartawan,Jumat (24/5/2024).

BACA JUGA:Pantai Karapyak Menelisik Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alami yang Mempesona

Budi menjelaskan, terdapat sedikit perubahan dalam sasaran kunjungan dari jadwal awal.

Awalnya, Presiden Jokowi dijadwalkan mengunjungi Desa Suka Menang untuk melihat dampak banjir bandang, namun rencana ini batal.

Sebagai gantinya, Presiden akan mengunjungi Rumah Sakit Rupit dan meninjau Pasar Rupit (Pasar Lawang Agung) di Kabupaten Musi Rawas Utara.

Selain itu, di Kabupaten Musi Rawas, Presiden akan meninjau Pasar B Srikaton di Kecamatan Tugu Mulyo dan Pasar Inpres di Simpang Jatun.

BACA JUGA:Empat Rekomendasi Tempat Wisata di Pangandaran yang Indah dan Eksotis, Ideal untuk Dikunjungi Bersama Keluarga

"Makannya dijadwalkan di Mang Engking," tambah Budi.

Di Kota Lubuklinggau, Presiden Jokowi akan tiba di Bandara Silampari, dilanjutkan dengan meninjau Pasar Inpres atau Pasar Mambo.

"Kemungkinan sekaligus akan memantau gudang Bulog di Lubuklinggau," bebernya.

Budi menyampaikan bahwa koordinasi dengan tiga wilayah telah selesai, baik dengan Kabupaten Muratara maupun Kabupaten Musi Rawas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: