Mitos Kenanga: Keindahan Aroma yang Membawa Kesejahteraan dan Keseimbangan di Rumah Anda

Mitos Kenanga: Keindahan Aroma yang Membawa Kesejahteraan dan Keseimbangan di Rumah Anda

Istimewa/internet --

RAKYATEMPATLAWANG.DUSWAY.ID - Menurut Mitos kepercayaan populer, aroma kenanga memiliki kemampuan untuk menarik energi positif dan memberikan rasa tentram di sekitar rumah.

Oleh karena itu, menanam kenanga di depan rumah tidak hanya mempercantik tampilan, tetapi juga menciptakan atmosfer yang positif.

Selain itu, bunga kenanga juga memiliki khasiat untuk meredakan stres dan kecemasan.

Bunga kenanga yang punya nama latin Cananga odorata merupakan jenis bunga yang tumbuh subur di beberapa negara Asia, seperti Filipina, Malaysia serta Indonesia.

BACA JUGA:Temuan Menhir dan Punden Berundak di Gunung Walat, Sukabumi: Jejak Kedatuan Cipamingkis yang Terbakar Habis

Bunga kenanga adalah tanaman herbal yang sering digunakan sebagai minyak aromaterapi karena memiliki efek penenang untuk meredakan cemas atau stres.

Dalam sebuah studi dalam Journal of evidence-based integrative medicine, minyak essential oil yang berasal dari bunga kenanga terbukti mampu meredakan stres dan kecemasan.

Pasalnya, kandungan senyawa kimia linalool yang terdapat di dalam bunga kenanga memiliki efek anticemas dan relaksasi.

Selain itu, aroma bunga kenanga telah terbukti meningkatkan gairah seksual baik pada pria maupun wanita.

BACA JUGA:Dua Terduga Spesialis Bobol Kotak Amal Ditangkap di Desa Rantau Tenang

Menanam kenanga di depan rumah dapat menciptakan atmosfer yang positif dan menenangkan.

Selain itu, bunga kenanga juga dapat digunakan sebagai minyak aromaterapi untuk meredakan stres dan kecemasan.

Namun, perlu diingat bahwa bunga kenanga bukanlah pengganti pengobatan medis yang sesuai dan tidak boleh digunakan sebagai pengobatan utama. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: