Rutinitas Tahunan PSG, Belanja Hingga Rp2,4 Triliun!

Rutinitas Tahunan PSG, Belanja Hingga Rp2,4 Triliun!

Pemilik PSG, Nasser Al Khelaifi.--

PARIS, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Tiap memasuki musim baru, kita selalu menyaksikan Paris Saint-Germain belanja jor-joran.

Bak sudah menjadi tradisi tahunan, Klub asal Prancis tersebut selalu mengeluarkan uang hanya untuk pemain.

Baru 2 hari bursa transfer berjalan, PSG sudah merekrut total 5 pemain dan 1 pelatih untuk mengarungi musim 2023/2024.

BACA JUGA:Sebut Aturan Sekarang Tak Masuk Akal, Arsene Wenger Usulkan Aturan Baru Offside 'Wenger Law'

Terbaru, PSG baru saja mencapai kesepakatan dengan Manajer asal Spanyol, Luis Enrique, untuk menjadi pelatih kepala mereka.

Lalu untuk pemain, PSG memboyong Marco Asensio dari Real Madrid dengan status agen bebas. Dikabarkan ia akan dikontrak hingga 2027 dengan gaji €10 Juta atau setara Rp163 Miliar pertahun.

Kemudian ada nama Lucas Hernandez yang dibeli dari raksasa Jerman, Bayern Munich dengan mahar mencapai €50 Juta.

BACA JUGA:Putuskan Pensiun, Cesc Fabregas Akan Latih Tim B Como

Juga ada Milan Skriniar yang sudah dipastikan akan bergabung ke klub berjuluk Les Parisiens tersebut.

Percakapan akan berlanjut untuk menemukan solusi untuk Januari 2024. Namun, jika itu tidak terjadi, Skriniar akan bergabung dengan PSG pada bulan Juni secara gratis.

Jugarte, Kang-In Lee, dan Cher Ndour juga akan bergabung ke raksasa Prancis itu.

BACA JUGA:GP AUSTRIA 2023: Duo Ferarri Tak Sanggup Saingi Verstappen

Jugarte direkrut dengan menebus klausul rilisnya sebesar €60 Juta, sedangkan Kang-In Lee direkrut dari Mallorca dengan total €20 Juta. Untuk Cher Ndour, ia akan bergabung ke PSG setelah kontraknya dengan Benfica habis.

Jadi total dari kelima pemain tersebut, PSG sudah mengeluarkan total €150 Juta, jika kita konversikan ke kurs rupiah sekarang mencapai Rp2,4 Triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: