Peninggalan Zaman Megalitikum Kembali Ditemukan di Lahat, Ungkap Peradaban Kuno di Sini
Tim dari Lembaga Kebudayaan dan Pariwisata Panoramic of Lahat melakukan eksplore ke Desa Air Puar. Tim menemukan beberapa peninggalan peradaban megalitikum seperti lumpang, arca dan dolmen di area persawahan.-Ismail/REL-
BACA JUGA:Mengenal Kelereng, Permainan Tradisional Yang Tergerus Zaman
Temukan 6 Dolmen
Lanjut dia, Lumpang batu ini hampir berbentuk segitiga dan posisi lubang lumpang juga membentuk pola segitiga mengikuti bentuk batu.
Pada sisi-sisi lubang lumpang terdapat pembatas/pelipit akan tetapi ada beberapa sudah rusak.
Ke-3 diameter lubang lumpang batu hampir sama dengan ukuran 16 cm begitu juga dengan kedalaman lubang dengan ukuran 12 cm.
BACA JUGA:Nostalgia, 10 Permainan Anak Zaman Dulu yang Jarang Ditemukan Zaman Sekarang
Lumpang batu berada tepat di sawah yang saat ini baru selesai petani bajak dan tergenangi oleh air.
Akan tetapi secara umum kondisi lumpang batu dalam kondisi baik dan aman.
Selesai dari melihat lumpang batu, tim masuk ke dalam sawah. Di sana banyak onggokan bebatuan.
Dari kejauhan onggokan bebatuan tersebut terlihat ada membentuk pola memanjang dan ada juga yang berdiri sendiri.
BACA JUGA:STIE Serelo Lahat Resmi Naik Status, Berganti Nama Menjadi Universitas Serelo Lahat
Temuan Batu Megalitikum Mengungkap Peradaban Kuno di Air Puar
Tim sempat berhenti di sebuah batu sepertinya sebuah batu datar.
Kemudian melihat barisan 6 batu yang membentuk memanjang, tim terus mendekat dan ternyata bebatuan ini berupa 6 dolmen yang membentuk memanjang.
Lalu, tepat di bagian timur 6 dolmen ada satu batu dengan tinggi 65 cm, panjang 85 cm dan lebar 36 cm.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: