Sifat Orang Lintang Empat Lawang Dikenal Keras Namun Perasa, Ini Lainnya!
Pasar Induk Pendopo Lintang, Kecamatan Pendopo Kabupaten Empat Lawang.-Dokumen Rakyat Empat Lawang/Disway.ID Network-
EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Orang Lintang atau Jemo Lintang, merupakan masyarakat mayoritas yang tinggal di wilayah Kabupaten EMPAT LAWANG, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
Berdasarkan data yang diyakini kebenarannya, keberadaan Orang Lintang atau masyarakat Suku Lintang, mendominasi Suku yang ada di Kabupaten Empat Lawang hingga mencapai 55 persen.
BACA JUGA:Empat Lawang Suku Apa? Berikut 4 Suku Mayoritas yang Ada di Kabupaten Empat Lawang
Keberadaan Orang Lintang di Kabupaten Empat Lawang, mayoritas tinggal di wilayah Kecamatan Muara Pinang, Kecamatan Lintang Kanan, Kecamatan Pendopo, Kecamatan Pendopo Barat, Kecamatan Sikap Dalam, dan Kecamatan Ulu Musi.
Meski demikian, masyarakat Suku Lintang juga tersebar di 4 kecamatan lain yang ada di Kabupaten Empat Lawanng, yakni Kecamatan Talang Padang, Kecamatan Tebing Tinggi, Kecamatan Saling dan Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker).
BACA JUGA:WC, BH dan NB Singkatan dari Apa? Umum Didengar Tapi Tak Banyak yang Tahu
Orang Lintang juga menyebar ke wilayah kabupaten sekitarnya, seperti Kabupaten Lahat, Kota Pagaraalam, Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu.
Berikut ini akan kami paparkan sifat dan karakter Orang Lintang Empat Lawang secara umum yang kami rangkum dari berbagai sumber.
BACA JUGA:Jodoh Menurut Islam, Simak Tanda-tandanya!
1. Memiliki sifat yang halus dan perasa, walaupun kasar tindakannya.
Sebagian besar Orang Lintang, dikenal kasar. Namun tahukah anda jika Orang Lintang itu memiliki sifat perasa dan halus?
BACA JUGA:Terlalu Sering Minum Kopi Bisa Sebabkan Serangan Jantung, Benarkah?
Pada umumnya, jarang sekali Orang Lintang jika ingin menyampaikan keinginannya terhadap sesuatu dengan cara 'tembak langsung'.
Orang Lintang suka berbasa-basi terlebih dahulu jika menginginkan sesuatu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: