Dua Kelompok Pemuda Baku Hantam, Satu Tewas Seorang Sekarat

Dua Kelompok Pemuda Baku Hantam, Satu Tewas Seorang Sekarat

Sejumlah pemuda yang diamankan Polres Bangka Barat.-BABELPOS.ID-

BAGKA BARAT, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Dua kelompok pemuda dari Desa Simpang Tiga dan Desa Peradong, Kecamatan Simpang Teritip Bangka Barat terlibat baku hatam.

Peristiwa itu terjadi di Pantai Tungau, Desa Simpanggong, Kecamatan Simpang Teritip, Senin (24/4/2023) sekitar pukul 17.00 WIB.

BACA JUGA:Warga Bentrok yang Videonya Viral Akhirnya Berdamai

Akibat kejadian itu, dilaporkan seorang pemuda tewas, dan seorang lagi luka berat.

Pemuda yang tewas bernisial ZA, warga Desa Simpang Tiga. Sedangkan satu orang berinisial I (20) warga Desa Peradong, mengalami luka berat karena luka tusuk, hingga harus dilarikan ke rumah sakit.

BACA JUGA:Sadis! Tengah Hamil Ria Puspita Ditembak Sampai Tewas, Leher Diikat, Diseret Kemudian Jasadnya Dibuang

Kasat Reskrim Polres Bangka Barat, Iptu Ogan Arif mengungkapkan, kejadian itu bermula ketika ZA (18) pemuda dari Desa Simpang Tiga lewat memakai motor dengan memakai knalpot brong.

Lalu, kelompok pemuda Desa Peradong itu tidak terima dengan tingkah laku ZA yang dirasa mereka sengaja digeber (digas).

BACA JUGA:Crass! Frengky Tewas Saat Tagih Gaji

“Nah pemuda dari Desa Peradong ini tidak terima atau merasa digeber. Lalu ZA itu ditendang atau dipukul oleh pemuda Peradong karena merasa digeber tadi,” beber Iptu Ogan Arif kepada Babel Pos, Rabu (26/4/2023).

Kemudian setelah dipukul, Ogan mengatakan, ZA mengadu ke temannya bahwa dia dipukul. 

BACA JUGA:Lebaran Berdarah, Ngeri! Dua Tewas di Tempat Dua Luka Berat

Lalu pemuda Simpang Tiga menghampiri kelompok pemuda Desa Peradong dan terjadilah keributan.

“Kemudian yang dipukul (ZA) ini lalu mengadu ke temannya bahwa dia dipukul. Setelah itu kelompok pemuda nongkrong Simpang Tiga ini datang dan terjadilah bentrok,” jelas Kasat Reskrim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: