Masih Hari-4 Lebaran, Lokasi Wisata Ini Mulai Sepi Pengunjung

Masih Hari-4 Lebaran, Lokasi Wisata Ini Mulai Sepi Pengunjung

Lokasi wisata Ayek Lintang Jerambah Kawat Kabupaten Emlat Lawang di hari keempat lebaran Idul Fitri 2023 mulai sepi pengunjung. Foto: Padri/REL--

EMPATLAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Hari keempat Idul Fitri 2023 lokasi wisata Ayek Jerambah Kawat di Kabupaten Empat Lawang, Sumatera Selatan terlihat mulai sepi pengunjung.

Jika pada hari pertama hingga ketiga libur lebaran lokasi wisata ini ramai oleh pengunjung, namun di hari ke empat mulai nampak sepi dan mulai ditinggalkan pengunjung.

BACA JUGA:Bukan Hanya Untuk Healing, Ini Manfaat Lain dari Wisata Muare

Lokasi wisata favorit anak-anak dan remaja di area Lintang Kabupaten Empat Lawang ini biasanya selalu ramai pada hari raya Idul Fitri maupun Idul Adha.

Disini umumnya juga banyak ditemui berbagai arena permainan dan wisata kuliner dengan tarif dan harga murah meriah.

BACA JUGA:FLP Sumsel Kunjungi Cughup Ayek Degian

Semakin lengkap lokasi wisata ini juga didukung oleh 3 aliran air sungai yakni sungai Lintang Kiri, Bayau dan Lintang Kanan.

Sindi, seorang warga yang ada di lokasi menyampaikan, ia sengaja datang ke Ayek Lintang Jerambah Kawat di hari keempat libur lebaran.

BACA JUGA:Ayek Kegho Meluap, Empat Desa Disapu Banjir

"Kalau kemaren-kemaren masih ramai jadi sengaja saya datang hari ini sudah cenderung sepi jadi bisa lebih santai," katanya, Selasa (25/4/2023).

Menurutnya, walau keberadaan para pedagang dan penyedia permainan sudah tidak ada lagi disana, ia masih bisa bersantai sembari memandangi sungai dan perbukitan.

BACA JUGA:FLP Sumsel Kunjungi Cughup Ayek Degian

"Enak disini dingin dan sejuk melepas penat disini sebab beberapa hari ini cuaca terasa panas sekali," ujarnya.

Ditambahkan Ira, pengunjung lainnya menyambung disana ia juga melihat air terjun yang lokasi tidak terlalu jauh dari sana dengan hanya berjalan kaki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: