Cek di Sini Persyaratan PPDB SMKN 1 Empat Lawang
POSE: Kepala Sekolah dan guru besert siswa sedang pose bersama.-FOTO: ANITA/REL -
EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.DISWAY.ID - Bagi kalian yang punya minat tamat sekolah langsung kerja dengan dibekali ilmu pengetahuan di bidang tertentu, maka SMK adalah solusi yang tepat.
Dari segi keahlian, tentu saja SMK lebih ahli dalam hal mencari pekerjaan. Hal ini dikarenakan siswa SMK memang dibekali dan dididik untuk siap langsung terjun ke dunia kerja usai tamat sekolah.
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) N 1 Empat Lawang membuka pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2023/2024.
Lokasi SMKN 1 Empat Lawang tepatnya di Desa Terusan, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang.
BACA JUGA:SMKN 1 Empat Lawang Peringati Isra' Mi'raj
Berikut 6 kompetensi keahlian yang ada di SMKN 1 Empat Lawang, yakni:
1. Teknik Komputer dan Jaringan
2. Teknis Bisnis dan Sepeda Motor
3. Teknik Kendaraan Ringan Otomotif
4. Akuntansi dan Keuangan
5. Asisten Keperawatan
6. Rekayasa Perangkat Lunak *New!
Apa saja syarat pendaftarannya?
1. WNI, berusia maksimal 21 tahun
2. Mengisi formulir pendaftaran
3. Fotocopy raport semester 1-5 dilegalisir oleh Kepala Sekolah
4. Pas foto 3x4 (3 lembar)
5. Dan lain-lain
BACA JUGA:Polsek - SMK Sepakat Tandatangani MoU
BACA JUGA:Siswa SMK Negeri 1 Empat Lawang Ikuti Bimbingan Pranikah
Pendaftaran jalur penelusuran minat dan potensi akademik dari tanggal 6-17 Maret 2023. Sedangkan pendaftaran untuk jalur tes reguler dari tanggal 2-10 Mei 2023.
Untuk info lebih lanjut, silakan langsung datang ke SMKN 1 Empat Lawang, atau bisa hubungi contact person 0821 7828 9800. (Ian)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: