Inovasi PENTAS MaDaNi Raih 2 Penghargaan
Kadis Dukcapil, Okki Bial dan Asisten 1 Dadang Munandar berfoto bersama. Foto : istimewa--
EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.COM - Bertempat di Aula Bina Praja Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Penganugerahan Pemenang Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik di lingkungan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) kabupaten/kota se-Provinsi Sumsel. Rabu (7/12).
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (DUKCAPIL) Kabupaten Empat Lawang melalui Inovasi jemput bola PENTAS MaDaNi (Penyesuaian Indentitas Mangko Data Nyadi Iluk) menerima 2 penghargaan sekaligus yakni, TOP 6 Pelayanan Publik, dan TOP 3 Inovasi Pelayanan Publik di Provinsi Sumsel.
Bupati Empat Lawang, H Joncik Muhammad melalui Asisten 1 Setda Empat Lawang, Dadang Munandar menyampaikan apresiasi atas capaian yang baik yang dilakukan Disdukcapil Kabupaten Empat Lawang di penghujung 2022 ini.
“Ini prestasi yang membanggakan sebab Kabupaten Empat Lawang mampu bersaing dengan 121 inovasi lainnya dan berhasil menerima 2 penghargaan sekaligus yakni, TOP 6 Pelayanan Publik, dan TOP 3 Inovasi Pelayanan Publik di Provinsi Sumatera Selatan," kata Dadang.
Dadang Munandar berharap agar kedepannya Inovasi ini jadi budaya kerja di lingkungan pemerintah Kabupaten Empat Lawang.
“Juga jadi semangat meningkatkan etos kinerja untuk selalu berkreativitas dan menghasilkan produk inovasi yang bermanfaat," imbuhnya.
Sementara, Kepala Disdukcapil Kabupaten Empat Lawang, Peterson Okki Bial menegaskan, akan selalu berupaya untuk memberikan pelayanan yang cepat, tepat, ramah dan mudah bagi masyarakat.
“Keinginan kami tersebut dituangkan dalam bentuk Inovasi jemput bola PENTAS MaDaNi. Dengan begitu, seluruh masyarakat tanpa terkecuali bisa mendapatkan akses layanan adminduk secara mudah. Hal ini nantinya bermuara pada pelayanan yang membahagiakan," bebernya.
OKKI Bial menambahkan, penghargaan yang diterima ini akan menjadi motivasi untuk terus konsisten memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: