Rumah Dinas Dokter Nyaris Terbakar

Rumah Dinas Dokter Nyaris Terbakar

BAKAR : Kondisi salah satu ruangan di dalam rumah dinas dokter RSUD Tebing Tinggi, terbakar dalam musibah yang terjadi Sabtu (22/10) pagi sekitar jam 5.45 WIB. Foto : Istimewa.--

EMPAT LAWANG, RAKYATEMPATLAWANG.COM - Rumah dinas dokter yang berlokasi di komplek Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, nyaris hangus terbakar, Sabtu (22/10) sekitar jam 5.45 WIB.

Pasalnya, sejumlah prabotan di salah satu ruangan di dalam rumah dinas tersebut, telah habis terbakar. Diduga percikan api bersumber dari hubungan arus pendek (korsleting) listrik yang terjadi di dalam ruangan kamar tersebut.

Informasi yang berhasil dihimpun, rumah dinas tersebut dihuni dr Fitriani SpA, namun saat kejadian, kondisi rumah sedang tidak berpenghuni alias kosong.

Beruntung petugas jaga di RSUD Tebing Tinggi, cepat mengetahui dan langsung melaporkan kejadian itu ke petugas Pemadam Bahaya Kebakaran (PBK) sehingga cepat ditangani sebelum api membesar dan merembet ke bagian ruangan lain.

Bahkan, sebelum petugas PBK tiba di lokasi untuk memadamkan dan memastikan titik api sudah benar-benar sudah mati, pihak RSUD Tebing Tinggi juga melakukan tindakan penyiraman menggunakan air PAM yang berada di depan rumah tersebut. 

Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan RSUD Tebing Tinggi, Eman Sulaiman saat dikonfirmasi membenarkan informasi peristiwa tersebut. Kata dia, hanya satu ruangan saja yang terbakar dan saat ini titik api sudah berhasil dipadamkan.

"Kondisi rumah sedang kosong. Kemungkinan percikan api dari korsleting listrik," ungkapnya sembari menyebut kejadian itu hanya kebakaran kecil saja yang terjadi di rumah dinas dokter yang berlokasi di belakang gedung utama RSUD Tebing Tinggi. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: