Festival Serampungan Musi Ditargetkan Lebih dari 1000 Peserta
RAKYATEMPATLAWANG SUMEKS CO Masih dalam memeriahkan HUT Ke 15 Kabupaten Empat Lawang Pemkab Empat Lawang melalui Dinas Pariwisata Kabupaten Empat Lawang akan menggelar Festival Serampungan Musi tahun 2022 Bahkan pendaftaran sudah dibuka oleh pihak panitia dari 23 Mei sampai dengan 3 Juni 2022 mendatang Tidak tanggung tanggung peserta yang sudah mendaftar di hari kedua dibuknya pendaftaran bsudah lebih 100 peserta Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Empat Lawang Masagus Nawawi didampingi Kabid Destinasi Wisata Taufiqurrahman mengatakan untuk target peserta Festival Serampungan Musi akan di targetkan lebih dari 1000 peserta Dibukanya hari kedua pendaftaran festival Serampungan ini sudah ada 100 peserta lebih yang mendaftar Dan pasti peserta akan bertambah karena target kita lebih dari 1000 peserta katanya Selasa 24 5 2022 Dirinya mengatakan untuk peserta Serampungan Musi diwajibkan peserta harus bisa berenang Yang pasti pesertanya harus wajib bisa berenang dengan ketentuan usia dari 17 40 tahun dengan menyertakan foto copy KTP dan untuk usia 15 16 tahun bisa ikut serta namun harus ada menyertakan surat izin dari orang tua ditanda tangani diatas materai ujinya Festival Serampungan Musi ada beberapa kategori yang di perlombakan diantaranya Serampungan cepat perahu hias dan Serampungan santai Tidak hanya dari warga saja yang ikut dalam festival Serampungan Musi ini namun seluruh OPD Pemkab Empat Lawang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut terutama untuk perahu hias Dan kita juga mengundang daerah tetangga seperti Kabupaten Lahat Pagaralam dan Lubuk Linggau bebernya Untuk diketahui pelaksanaan Festival Serampungan Musi akan digelar pada 5 Juni 2022 mendatang Ayo buruan daftar mumpung gratis Dan dapatkan hadiah puluhan juta serta door prize menarik lainnya Ar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: